Hasil Liga Champions: Real Madrid Pesta Gol, Benamkan Shakhtar Donetsk 5-0

Bangun Santoso Suara.Com
Rabu, 20 Oktober 2021 | 04:57 WIB
Hasil Liga Champions: Real Madrid Pesta Gol, Benamkan Shakhtar Donetsk 5-0
Pemain depan Real Madrid Vinicius Junior merayakan mencetak golnya ke gawang Levante dalam pertandingan La Liga Spanyol di stadion Ciutat de Valencia di Valencia pada 22 Agustus 2021. Jose Miguel FERNANDEZ / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid pesta gol, menang 5-0 di kandang Shakhtar Donetsk dalam laga lanjutan Liga Champions grup D yang digelar di Stadion Olimpiade Kiev, Rabu (20/10/2021) dini hari WIB.

Shakhtar sejatinya mampu memberikan perlawanan saat laga dimulai. Mereka mampu meredam upaya anak-anak Real Madrid untuk mencetak gol.

Namun kesabaran para pemain Madrid untuk membongkar pertahanan Shakhtar akhirnya bisa berbuah manis. Di menit 37, Madrid berhasil unggul 1-0 usai pemain Shakhtar Serhiy Kryvtsov mencetak gol bunuh diri.

Skor 1-0 untuk Real Madrid menutup hasil babak pertama.

Baca Juga: Atletico Madrid vs Liverpool: Seru! The Reds Menang 3-2

Memasuki babak kedua, Madrid langsung tancap gas mereka mencoba meningkatkan intensitas serangan. Sementara Shakhtar yang tertekan memilih lebih banyak bertahan.

Gol yang ditunggu Madrid akhirnya datang usai Vinicius Junior mencetak gol di menit 51. Berselang lima menit kemudian, bintang asal Brasil itu kembali mencetak gol, tepatnya di menit 56. Madrid kian menjauh jadi 3-0.

Gol bagi Real Madrid kembali bertambah di menit 64 usai Rodrygo Goes mencetak gol.

Sementara gol penutup 5-0 dicetak oleh Karim Benzema di menit 90+1.

Dengan raihan tiga poin ini, Real Madrid meraih enam poin dan berada di peringkat kedua Grup D. Mereka menyamai poin FC Sheriff yang ada di peringkat pertama.

Baca Juga: Messi Borong Dua Gol, PSG Susah Payah Kalahkan Leipzig 3-2

Sementara Shakhtar Donetsk ada di dasar klasemen dengan satu poin.

Susunan pemain:

Shakhtar Donetsk (4-2-3-1): A Trubin, Dodo, S Kryvtsov, Marlon, Ismaily, Maycon, Alan Patrick, Mateus Martins, Pedrinho, M Solomon

Real Madrid (4-3-3): T Courtois, Ferlan Mendy, David Alaba, Eder Militao, Lucas Vasquez, Toni Kroos, Casemiro, Luka Modric, Vinicius Junior, Rodrygo, Karim Benzema

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI