Sejak hijrah ke Chelsea tengah musim lalu, Werner belum menunjukkan tajinya. Sudah bermain di 42 laga bersama The Blues, dirinya baru mengemas 7 gol.
Semula, nilai pasar pemain Jerman ini adalah 65 juta pound. Terkini, nilainya berkurang 10 juta pound.
Griezmann baru saja bergabung kembali dengan Atletico Madrid sebagai pemain pinjaman Barcelona. Hanya penampilannya tak lagi setajam sebelum ia pindah.
Dari 5 laga yang sudah dijalaninya bersama Los Rojiblancos, Griezmann belum mencetal gol dan assist. Nilai pasar pemain Prancis ini kemudian turun 10 juta pound menjadi 50 juta pound.
Winger milik Bayern Muenchen ini tak menjalani musim ini dengan apik. Tercatat, dia baru turun gelanggang 3 kali dan belum mencetak gol.
Alhasil, nilai pasar yanga semula 65 juta pound turun menjadi 55 juta pound. Ini bukan kabar baik buat pemain 25 tahun ini.
Baca Juga: Jelang Atletico vs Liverpool, Joao Felix: Kami Melawan Tim Kuat