Langgar Egy Maulana Vikri, Pemain Ini Justru Kena Kartu Merah

Minggu, 17 Oktober 2021 | 17:08 WIB
Langgar Egy Maulana Vikri, Pemain Ini Justru Kena Kartu Merah
Egy Maulana Vikri (dok. twitter.com/fksenica)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen menarik terjadi saat Egy Maulana Vikri tampil membela FK Senica melawan Michalovce dalam lanjutan Liga Slovakia, Sabtu (16/10/2021). Pemain Timnas Indonesia itu sempat dilanggar, namun pemain lawan yang justru kena kartu merah.

Setelah membela Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri kembali ditarik oleh FK Senica. Sejatinya, pemain berusia 22 tahun ini dipanggil ke skuat Garuda Muda, tapi klubnya tak memberi izin.

Sebab FK Senica ternyata memang membutuhkan Egy. Pada laga melawan Michalovce, eks Lechia Gdansk ini dimainkan pada menit ke-65 saat timnya tertinggal 0-1.

Sekitar 10 menit Egy bermain, FK Senica berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Elvis Mashike Sukisa. Gol ini lahir berkat skema apik yang diawali umpan manis pemain kelahiran Medan tersebut.

Baca Juga: 5 Striker yang Dibawa Shin Tae-yong ke Tajikistan, Salah Satunya Berusia 16 Tahun

Awalnya Egy mengirimkan terobosan ke kotak penalti lawan yang kemudian dilanjutkan dengan umpan silang ke kotak penalti. Bola itu langsung disambar Sukisa menjadi gol.

Bukan hanya berkontribusi dalam gol, Egy Maulana Vikri juga terlibat intrik pertandingan. Dia sempat diajak ribut oleh lawan jelang berakhirnya pertandingan.

Insiden ini terjadi di masa injury time ketika Michalovce melakukan serangan balik. Pemain lawan yang bernama Takuto Oshima kemudian dilanggar oleh Egy untuk menghentikan counter attack tersebut.

Emosi karena dilanggar, Oshima kemudian mengkonfrontasi Egy dengan mendorong dadanya. Beruntung pemain berusia 22 tahun ini tak terbawa emosi.

Akan tetapi, rekan-rekannya langsung membela dan sempat terjadi aksi saling dorong. Imbasnya, wasit mengeluarkan kartu merah kepada Oshima dan rekan Egy yang bernama Juraj Piroska.

Baca Juga: Selain Tajikistan, Timnas Indonesia Bakal Jajal Kekuatan Timnas Nepal

Pertandingan FK Senica melawan Michalovce sendiri berakhir dengan skor imbang 1-1. Berkat hasil ini, tim Egy Maulana Vikri bertengger di posisi ke-8 dengan perolehan 14 poin dari 11 pertandingan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI