Link Live Streaming BRI Liga 1 Persita Vs Persiraja, 16 Oktober

Sabtu, 16 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Link Live Streaming BRI Liga 1 Persita Vs Persiraja, 16 Oktober
Aldi Al Achya Pemain Persita Tangerang. [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pertandingan antara Persita vs Persiraja Banda Aceh akan digelar di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Sabtu (16/10/2021). Di laga pekan ketujuh BRI Liga 1 tersebut, kedua tim dipastikan sama-sama memburu kemenangan.

Melihat performa tim pada enam pertandingan seri pertama, Persita tampak lebih meyakinkan dibandingkan Persiraja.

Pendekar Cisadane --julukan Persita-- sudah mengantongi dua kemenangan, dua imbang dan dua kekalahan.

Irsyad Maulana dan kawan-kawan juga selalu berhasil menciptakan gol pada setiap pertandingan yang mereka jalani. Tentu ini harus menjadi perhatian khusus Persiraja di laga nanti.

Baca Juga: Tak Kunjung Bergabung, PSIS Semarang Hukum Finky Pasamba Karena Indisipliner!

Ditambah lagi, tim asuhan Widodo Cahyono Putro pastinya sudah melakukan evaluasi dari enam pertandingan yang sudah dilalui agar lebih baik lagi menatap seri kedua.

Tak hanya itu, Widodo juga pasti telah mempelajari Persiraja. Kelebihan dan kelemahan tim asal Aceh ini tentu sudah dipahami oleh mantan pemain Timnas Indonesia itu.

Dalam laga ini Persita tidak dapat diperkuat oleh dua pemain mereka, Rifky Dwi Septiawan dan Aditia Gigis yang izin untuk mengikuti seleksi anggota TNI AL.

Sementara Persiraja mengusung misi bangit dari keterpurakan. Saat ini tim asuhan Hendri Susilo adalah penghuni dasar klasemen dengan perolehan tiga poin dari enam laga.

Dari segi persiapan menghadapi laga ini, Persiraja terbilang lebih matang ketimbang Persita. Saat libur dua pekan usai seri pertama, skuad Persiraja memutuskan tidak pulang ke Aceh

Baca Juga: Prediksi Bhayangkara FC vs Persib Bandung di BRI Liga 1 2021/2022

"Mudah-mudahan dengan persiapan yang lebih awal, ini bisa membuat Persiraja meraih hasil yang lebih bagus lagi," kata kapten Persiraja Muklis Nakata dalam jumpa pers, Jumat (15/10/2021).

Pertandingan tersebut bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Persita vs Persiraja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI