Suara.com - Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa (UEFA) setelah laga penyisihan grup, Selasa (12/10/2021) dini hari WIB rampung. Timnas Jerman kunci tiket lolos.
Der Panzer --julukan timnas Jerman-- jadi negara pertama yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 menemani tuan rumah Qatar.
Tim asuhan Hansi Flick dipastikan menggengam tiket lolos setelah mengalahkan Makedonia Utara dalam lanjutan Grup J dengan skor telak 4-0 di Todor Proeski Arena.
Empat gol timnas Jerman dicetak oleh Kai Havertz (50'), Timo Werner (70', 73'), dan Jamal Musiala (83').
Baca Juga: Argentina vs Paraguay: Lionel Messi Cs Menang 3-0
Di samping tiket lolos, kemenangan ini membuat dendam Jerman yang sempat kalah 1-2 dari Makedonia Utara dalam pertemuan pertama pada April 2021 lalu, terbalaskan sudah.
Merujuk klasemen sementara, Jerman saat ini menduduki posisi puncak dengan koleksi 21 poin dari delapan pertandingan.
Dengan dua pertandingan tersisa, posisi Jerman dipastikan tidak akan lagi tergeser apapun hasil yang mereka dapatkan nanti.
Pasalnya, peringkat kedua dan ketiga saat ini yakni Rumania dan Makedonia Utara masing-masing terpaut tujuh dan delapan poin dari Jerman.
Dengan skenario apapun, tim asuhan Hansi Flick tak mungkin tergeser dari puncak klasemen.
Baca Juga: Kolombia vs Brasil: Laju Kemenangan Selecao Terhenti
Merujuk aturan UEFA, hanya pemuncak klasemen yang berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2022. Sementara masing-masing runner-up grup akan menjalani babak play-off.
Berikut klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa: