Prancis Kampiun UEFA Nations League, Gol Mbappe Seharusnya Offside?

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 11 Oktober 2021 | 19:04 WIB
Prancis Kampiun UEFA Nations League, Gol Mbappe Seharusnya Offside?
Ekspresi penyerang Timnas Prancis, Kylian Mbappe usai timnya menjuarai UEFA Nations League 2020/2021. [FRANCK FIFE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Terlepas dari semua perdebatan itu, wasit nyatanya tidak menganulir gol tersebut dan tetap menganggapnya sebagai gol yang sah setelah sempat melihat peristiwa tersebut secara detail melalui VAR.

Setelah gol dianggap sah, Timnas Prancis pun sukses mempertahankan keunggulan ini dan mereka meraih gelar UEFA Nations League edisi kedua.

Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique pun angkat bicara menanggapi gol kontroversial yang membuat La Furia Roja tumbang pada laga tersebut.

Enrique merasa kesal dengan keputusan wasit. Sebab, dia meyakini sepenuhnya apabila Mbappe berada dalam posisi offside.

"Bagi saya, gol itu tampak jelas seperti offside. Namun, saya tidak mau berbicara mengenai apa pun yang tidak dapat saya kendalikan," ujar Enrique dikutip dari football-espana, Senin (11/10/2021).

"Hal ini jelas meninggalkan perasaan yang tidak enak. Pasalnya, saya harus melihat wajah sedih anak asuh saya dan seluruh penggemar Timnas Spanyol," tukas sang entrenador.

[Muh Adif Setiawan]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI