Suara.com - Rans Cilegon FC harus menerima kekalahan pada matchday pertama Grup B Liga 2 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (28/9/2021). Rans Cilegon FC yang bermain dengan 10 pemain takluk 1-3.
Kekalahan Rans Cilegon FC tersebut disaksikan langsung oleh Raffi Ahmad selaku chairman klub bersama istrinya Nagita Slavina.
Jalannya pertandingan
Pertandingan antara Dewa United vs Rans Cilegon FC ini terbilang cukup imbang di awal babak pertama. Namun, pada menit 14 Rans Cilegon FC harus bermain dengan 10 pemain.
Saddam Tenang diusir wasit karena menerima kartu kuning kedua. Selepas itu, pertahanan Rans Cilegon FC digempur terus oleh Dewa United.
Selamet Budiono pun membuka keunggulan Dewa United pada menit 26. Gol tercipta usai memanfaatkan salah antisipasi pemain belakang Rans Cilegon FC.
Empat menit setelahnya Memanfaatkan umpan silang, Suhandi yang tidak lagi terkawal dengan mudah membobol gawang Muchamad Sandi dan membuat skor menjadi 2-0 untuk Dewa United.
Dewa United terus memberikan tekanan kepada Rans Cilegon FC di babak pertama ini. Namun, hingga turun minum tidak ada lagi gol yang tercipta.
Pada awal babak kedua, Rans Cilegon FC berhasil memperkecil ketertinggalan. Rival Lastori berhasil mengecoh pemain belakang Dewa United yang kemudian mengumpan ke tengah kotak penalti.
Baca Juga: Tiga Klub Liga 2 yang Tunggak Gaji Pemain Bisa Berkompetisi, Begini Penjelasan PSSI
Umpan tersebut bisa diselesaikan dengan baik oleh Sirvi Arvani. Skor kini menjadi 2-1