Tundukkan Persiraja, Persipura Raih Kemenangan Pertama di Liga 1 2021

Jum'at, 24 September 2021 | 17:31 WIB
Tundukkan Persiraja, Persipura Raih Kemenangan Pertama di Liga 1 2021
Pesepakbola Persipura Jayapura Gunansar Mandowen (kiri) bersama Albert Ferre (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persiraja Banda Aceh saat berlaga pada lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (24/9/2021). Babak pertama usai, pertandingan berlangsung imbang dengan skor 1-1. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/hp.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persipura Jayapura akhirnya mendapatkan kemenangan perdananya di Liga 1 2021/2022 usai mengalahkan Persiraja Banda Aceh, Jumat (24/9/2021). Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Persipura menang 2-1 setelah sebelumnya sempat tertinggal.

Jalannya pertandingan

Persiraja yang ingin memenangi pertandingan sudah mendapatkan peluang di awal babak pertama ini. Gol Persiraja pun tercipta pada menit ke-10.

Lagi-lagi Paulo Henrique yang berhasil mencetak gol untuk Persiraja. Itu setelah sang pemain memanfaatkan umpan Muhammad Rifaldi.

Baca Juga: Link Live Streaming Persiraja Banda Aceh vs Persipura Jayapura di Liga 1 2021

Tertinggal satu angka membuat Persipura main terbuka. Beberapa kali percobaan dilakukan untuk bongkar pertahanan Persiraja.

Usaha Persipura bisa membawakan hasil pada menit 22. Gunansar Mandowen berhasil getarkan gawang Aji Saputra usai menerima umpan Todd Rivaldo Ferre.

Duel semakin senget lantaran kedua tim ingin kembali cetak gol. Sayangnya, tidak ada lagi peluang berbahaya hingga turun minum.

Babak kedua berjalan pertandingan kedua tim ini cukup ketat di lini tengah. Persipura dan Persiraja masih sama-sama berusaha untuk membongkar pertahanan lawan masing masing.

Gol kedua Persipura akhirnya tercipta pada menit 67. Yohanes Pahabol mencetak gol dengan sangat baik setelah mendapatkan umpan Riky Kayame. Kini, Persipura berbalik unggul 2-1.

Baca Juga: Ladeni Persiraja, Jacksen F Tiago Pastikan Persipura Full Pemain Lokal

Kedua tim masih berusaha untuk mencetak gol lagi. Namun, Persiraja dan Persipura makin membuat kokoh pertahanan masing-masing.

Selepas keunggulan Persipura, tempo pertandingan pun berjalan lambat. Mutiara Hitam --julukan Persipura-- lebih memilih bermain menunggu untuk pertahankan keunggulan.

Hal hasil, hingga peluit tanda pertandingan selesai dibunyikan, skor 2-1 untuk kemenangan Persipura tidak berubah.

Susunan pemain

Persiraja (3-5-2): Aji Bayu Putra; Leonardo Lelis, M Roby (Mukhlis Nakata 75'), Hamdan Zamzani; Defri Rizky, Mohammad Rifaldi, Shori Murata, Subhan Fajri, Vanja Markovic (Huznuzon 76'); Paulo Henrique, Redi Rusmawan (Ramadhan 76', Muhammad Isa 80')

Pelatih: Hendri Susilo

Persipura Jayapura (4-3-3): Fitrul Dwi Rustapa; Donni Monim, Irsan Lestaluhu, Israel Wamiau, Muhammad Tahir; Ricardo Salampessy (Fridolin Kristof Yoku 71'), Ia Louis Kabes (Theo Numberi 57'), Todd Ferre; Gunansar Mandowen; Riky Kayame, Yohanes Pahabol (Ramai Rumakiek 84')

Pelatih: Jacksen F Tiago

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI