Prediksi Persija Jakarta vs Persela Lamongan di Liga 1 2021/2022

Jum'at, 24 September 2021 | 12:00 WIB
Prediksi Persija Jakarta vs Persela Lamongan di Liga 1 2021/2022
Suasana laga Liga 1 2021-2022 antara PSS Sleman vs Persija Jakarta di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (5/9/2021) malam. [ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta akan melanjutkan perjuangannya di Liga 1 2021/2022 dengan menghadapi Persela Lamongan dalam laga pekan keempat, Jumat (24/9/2021) malam WIB.

Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor itu bakal menjadi ujian besar bagi Persija Jakarta yang hingga kini belum meraih kemenangan di Liga 1 musim ini.

Kemenangan tentu akan menambah kepercayaan diri jawara Piala Menpora 2021 itu dalam melakoni pertandingan-pertandingan selanjutnya.

Apalagi, Persija kini sedang dalam tekanan. Jakmania, kelompok suporter setia mereka menuntut agar Angelo Alessio bisa membawa timnya meraih tiga poin.

Baca Juga: Ladeni Persiraja, Jacksen F Tiago Pastikan Persipura Full Pemain Lokal

Macan Kemayoran --julukan Persija-- bukan tanpa masalah jelang melawan Persela. Persija terancam tidak diperkuat winger andalan mereka, Riko Simanjuntak.

Saat melawan Persipura pekan lalu, pemain berpostur mungil itu harus digantikan di tengah laga karena mengalami cedera. Update terakhir kondisi Riko pun masih 50 persen.

Sementara, dua pemain yang dipastikan absen adalah kiper Andritany Ardhiyasa karena menderita Demam Berdarah Dengue (DBD) dan bek Yann Motta yang mengalami akumulasi kartu kuning.

Sementara tiga pemain Persija yang mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia, yakni Osvaldo Haay, Braif Fatari, dan Taufik Hidayat masih ada kemungkinan diturunkan Angelo Alessio. Namun, tergantung dari kondisi hingga pertandingan nanti.

Persija juga tidak boleh menganggap remeh Persela begitu saja. Tim asuhan Iwan Setiawan punya semangat yang besar dalam melakoni setiap pertandingannya.

Baca Juga: Persiraja Vs Persipura, Hendri Susilo Siapkan Cara Antisipasi Serangan Mutiara Hitam

Persela memiliki komposisi pemain muda yang cukup bagus. Nama-nama pemain muda seperti Riyatno Abiyoso, Malik Risaldi, hingga Akbar Hermawan bisa menjadi ancaman lini belakang Persija.

Dari catatan dua pertemuan terakhir, Persela belum pernah meraih kemenangan atas Persija. Dua laga di Liga 1 2019 berakhir seri dengan skor 0-0 dan Persija menang dengan skor 4-3.

Perkiraan susunan pemain:

Persija Jakarta (4-3-3) : Adixi Lenzivio; Marco Motta, Otavio Dutra, Maman Abdurahman, Rezaldi Hehanussa; Ramdani Lestaluhu, Rohit Chand, Tony Sucipto; Osvaldo Haay, Marko Simic, Alfriyanto Nico.

Pelatih: Angelo Alessio

Persela Lamongan (4-3-3): Dwi Kuswanto; Birrul Walidain, Demerson Bruno Costa, Zaenuri, Nasir; Gian Zola, Akbar Hermawan, Ahmad Bustomi; Malik Risaldi, Ivan Carlos, Riyatno Abiyoso.

Pelatih: Iwan Setiawan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI