Prediksi Spezia vs Juventus di Liga Italia Malam Ini

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 22 September 2021 | 18:29 WIB
Prediksi Spezia vs Juventus di Liga Italia Malam Ini
Paulo Dybala (tengah) dan pemain Juventus lainnya merayakan kemenangan atas Bologna di pekan terakhir Liga Italia yang dimainkan di Renato-Dall'Ara stadium, Bologna. ANDREAS SOLARO / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Prediksi Spezia vs Juventus pada pekan ke-5 Liga Italia atau Serie A 2021/22, Rabu (22/9/2021) malam WIB. Bianconeri siap bekerja keras membidik kemenangan pertamanya.

Pertandingan Spezia vs Juventus akan digelar di Stadio Alberto Picco ini, dimana kick oof akan dilakukan pukul 23:30 WIB.

Juventus akan sangat serius menghadapi pertandingan tandang ini. Pasalnya, Bianconeri belum merasakan kemenangan di Serie A musim ini.

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. [Isabella BONOTTO / AFP]
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. [Isabella BONOTTO / AFP]

Setelah imbang 2-2 dengan Udinese, Juventus berturut-turut kalah dari Empoli 0-1 dan Napoli 1-2, dan terakhir ditahan seri 1-1 dengan AC Milan di Turin

Baca Juga: Spezia vs Juventus, Allegri: Kami Harus Menang

Alhasil, Juventus terpuruk di zona degradasi di klasemen sementara Serie A. Bianconeri hanya mampu meraih dua poin dari empat laga yang diakoninya.

Menghadapi Spezia, pelatih Massimiliano Allegri telah menyiapkan duet Paulo Dybala dan Moise Kean di lini depannya guna mengamankan tiga poin.

Sementara tuan rumah Spezia sedang dalam kepercayaan diri yang baik. Kemenangan 2-1 atas Venezia menjadi modal bagus bagi skuat besutan Thiago Motta menghadapi Juve.

Bek Spezia Simone Bastoni (Belakang kanan) merayakan gol dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Spezia vs AC Milan pada 13 Februari 2021 di stadion Alberto-Picco di La Spezia. Marco BERTORELLO / AFP
Bek Spezia Simone Bastoni (Belakang kanan) merayakan gol dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Spezia vs AC Milan pada 13 Februari 2021 di stadion Alberto-Picco di La Spezia. Marco BERTORELLO / AFP

Pelatih Thiago Motta telah menyiapkan trio Rey Manaj, Emmanuel Quartsin Gyasi dan Eddie Salcedo guna mengisi lini depannya menghadapi Juventus.

Di atas kertas, Juventus lebih diunggulkan di pertandingan ini. Dari dua kali pertemuannya di Serie A, La Vecchia Signora sukses mengamankan kemenangan.

Baca Juga: Jadwal Liga Italia Malam Ini, Ada Laga Spezia vs Juventus

Namun tekanan yang dimiliki oleh Juve bisa saja dimanfaatkan oleh Spezia untuk mengamankan poin. Mampukah Juventus meraih kemenangan di laga ini? Kita nantikan saja.

Perkiraan Susunan Pemain

Spezia (3-4-3): Zoet; Amian, Nikolau, Hristov; Ferrer, Bourabia, Sala, Bastoni; Salcedo, Manaj, Gyasi.

Pelatih: Thiago Motta.


Juventus (4-4-2): Szczesny; Danilo, de Ligt, Bonucci, Alex Sandro; Chiesa, Bentancur, Locatelli, Rabiot; Dybala, Kean.

Pelatih: Massimiliano Allegri.


4 Pertemuan Terakhir Spezia vs Juventus :

03-03-2021 Juventus 3-0 Spezia (Serie A)
01-11-2020 Spezia 1-4 Juventus (Serie A)
10-06-2007 Juventus 2-3 Spezia (Serie B)
27-01-2007 Spezia 1-1 Juventus (Serie B).

5 Pertandingan Terakhir Spezia :

13-08-21 Pordenone 1-3 Spezia (Coppa Italia)
23-08-21 Cagliari 2-2 Spezia (Serie A)
28-08-21 Lazio 6-1 Spezia (Serie A)
12-09-21 Spezia 0-1 Udinese (Serie A)
19-09-21 Venezia 1-2 Spezia (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Juventus :

22-08-21 Udinese 2-2 Juventus (Serie A)
29-08-21 Juventus 0-1 Empoli (Serie A)
11-09-21 Napoli 2-1 Juventus (Serie A)
15-09-21 Malmo 0-3 Juventus (UCL)
20-09-21 Juventus 1-1 Milan (Serie A).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI