Permak Wycombe, Pep Guardiola Sanjung Pasukan Muda Manchester City

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 22 September 2021 | 09:07 WIB
Permak Wycombe, Pep Guardiola Sanjung Pasukan Muda Manchester City
Arsip - Manajer Manchester City, Pep Guardiola merayakan gelar juara Liga Inggris pasca menang 5-0 atas Everton dalam laga pekan ke-38 di Stadion Etihad, Minggu, 23 Mei lalu. [Dave Thompson / POOL / AFP].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pep Guardiola menyanjung pasukan muda Manchester City yang berhasil mengalahkan Wycombe Wanderers dalam putaran ketiga Piala Liga Inggris 2021/2022, Rabu (22/9/2021) dini hari WIB.

Dalam pertandingan di Stadion Etihad, Manchester City yang menurunkan mayoritas pemain muda berhasil menang telak dengan skor 6-1.

Gawang Manchester City kebobolan lebih dulu oleh Brandon Hanlan (22'), tetapi sang juara bertahan memberondong tamunya lewat gol-gol Kevin De Bruyne (29'), Riyad Mahrez (43', 83'), Phil Foden (45+1'), Ferran Torres (71'), dan Cole Palmer (88').

Meski para pencetak gol kebanyakan berasal dari pemain utama, starting XI Man City dalam laga ini ditopang para pemain belia.

Baca Juga: Kondisi Terus Membaik, Alex Telles Tak Sabar Merumput Bersama Manchester United

Conrad Egan-Riley, Finley Burns, Luke Mbete-Tabu, dan Josh Wilson-Esbrand mengisi posisi empat pemain bertahan, untuk melindungi kiper Zack Steffen.

Sementara lini tengah dipercayakan kepada Romeo Lavia yang diapit Kevin De Bruyne dan Phil Foden. Untuk lini serang, Pep masih mengandalkan para pemain senior yakni Ryad Mahrez, Ferran Torres, dan Raheem Sterling.

Penyerang sayap Manchester City Riyad Mahrez (kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya seusai mencetak gol keduanya ke gawang Wycombe Wanderers dalam laga putaran ketiga Piala Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Selasa (21/9/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/ACTION IMAGES/Carl Recine).
Penyerang sayap Manchester City Riyad Mahrez (kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya seusai mencetak gol keduanya ke gawang Wycombe Wanderers dalam laga putaran ketiga Piala Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Selasa (21/9/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/ACTION IMAGES/Carl Recine).

Pep Guardiola mengangkat topi untuk kinerja para pemain muda The Citizen. Dia menilai para barisan muda ini m mampu tampil tanpa beban.

“Tekanannya adalah ketika mereka melakukannya dengan sangat baik. Mungkin mereka gugup, saya tidak tahu tetapi [mereka] didukung untuk Phil (Foden), Kevin (De Bruyne), Raz (Sterling)," kata Pep Guardiola dikutip dari Manchester Evening News, Rabu (22/9/2021).

“Terima kasih atas dukungannya karena saya tahu ini spesial bagi penggemar kami untuk melihat pemain yang datang dari akademi."

Baca Juga: Ronald Koeman Dihujat karena Mainkan Pique Sebagai Striker dan 4 Berita Bola Terkini

“Kami tahu setiap hari di sesi latihan mereka bisa melakukannya. Ini adalah mimpi bagi mereka untuk bermain dalam permainan semacam ini, kami mengatakan kepada mereka untuk menjadi diri mereka sendiri dan melakukan apa yang harus mereka lakukan."

City baru akan mengetahui lawan mereka di putaran keempat dalam undian yang dilangsungkan di Old Trafford, setelah Manchester United menjamu West Ham United Rabu waktu setempat (Kamis WIB), demikian catatan laman resmi EFL.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI