Hasil Juventus vs AC Milan: Tandukan Ante Rebic Gagalkan Kemenangan Si Nyonya Tua

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 20 September 2021 | 04:22 WIB
Hasil Juventus vs AC Milan: Tandukan Ante Rebic Gagalkan Kemenangan Si Nyonya Tua
Tandukan Ante Rebic mengubah skor 1-1 saat Juventus menjamu AC Milan di pekan keempat Serie A, Senin (20/9/2021) dini hari WIB. (Foto: AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juventus harus puas menuai hasil seri saat menjamu AC Milan di giornata ke empat Serie A. Si Nyonya Tua gagal mempertahankan keunggulan setelah gol tandukan Ante Rebic di menit 76 mengakhiri pertandingan dengan hasil 1-1.

Bertanding di Juventus Stadium, Senin (20/9/2021) dini hari WIB, Juventus sejatinya bermain apik. Mereka bahkan bisa unggul cepat di menit keempat lewat aksi Alvaro Morata.

Skor 1-0 terus bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Milan mencoba bangkit dan terus berupaya mengejar ketertinggalan. Sementara Juventus justru lebih banyak bertahan.

Baca Juga: Gol Tunggal Zapata Tundukkan Tuan Rumah Salernitana yang Diperkuat Frank Ribery

Sejumlah peluang diperoleh anak-anak AC Milan, sayang gol yang ditunggu tak kunjung datang.

Terus menekan, Milan akhirnya berhasil menyamakan kedudukan. Di menit 76, Milan memperoleh tendangan sudut yang dieksekusi Tonali.

Bola ditendang mengarah ke jantung pertahanan Juventus, Ante Rebic yang bebas dari pengawalan dengan bebas menanduk bola mengarah ke sisi kiri gawang Juventus yang dijaga kiper Szczesny dan gol! skor sama kuat 1-1.

Mendapat angin, Milan terus menekan Juventus di sisa pertandingan. Sementara kubu tuan rumah justru tampak kesulitan mengembangkan permainan. Sejumlah upaya kerap patah di tengah.

Beruntung di tengah gencarnya tekanan tim tamu, para pemain belakang Juventus mampu bermain solid menjaga gawang mereka tak kebobolan lagi. Skor imbang 1-1 bertahan hingga pertandingan usai.

Baca Juga: Bantai Bologna 6-1, Inter Milan Segel Puncak Klasemen Serie A

Dilihat dari statistik, meski bermain tandang, Milan unggul dalam penguasaan bola yakni 56 persen berbanding 44 persen milik Juventus.

Milan juga melepaskan 13 kali tendangan dengan tiga di antaranya on target. Sementara Juventus melepaskan sembilan kali tendangan dan empat di antaranya on target.

Dengan hasil ini, Milan kini berada di peringkat kedua Serie A di bawah rival sekota mereka Inter Milan dengan sama-sama mengantongi 10 poin dari empat pertandingan. Di mana Inter unggul selisih gol.

Sementara Juventus, hasil seri ini menjadikan mereka belum menuai kemenangan dalam empat pertandingan di Serie A musim ini. Mereka kini terdampar di peringkat 18 dengan raihan dua poin dari dua kali seri dan dua kali kalah.

Susunan pemain:

Juventus (4-4-2): W Szczesny, Danilo, Bonucci, Giorgio Chiellini, Alex Sandro, Juan Cuadrado, Rodrigo Bentacur, M Locatelli, A Rabiot, Paulo Dybala, Alvaro Morata

AC Milan (4-2-3-1): M Maignan, Theo Hernandez, A Romagnoli, Simon Kjaer, Frank Kessie, S Tonali, Rafael Leao, Brahim Diaz, A Saelemaekers, Ante Rebic

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI