Suara.com - Pelatih Persik Joko Susilo mengatakan bahwa timnya mengantisipasi hasrat menang dari Tira Persikabo saat kedua tim berhadapan dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2021-2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Jumat (17/9/2021).
"Tira Persikabo pasti mempunyai motivasi lebih karena mereka ingin mendapatkan poin maksimal. Tentu itu akan kami antisipasi," ujar Joko dalam konferensi pers virtual sebelum pertandingan yang diikuti di Jakarta, Kamis (16/9/2021).
Tira Persikabo belum mencatatkan kemenangan di Liga 1 Indonesia 2021-2022 setelah pada dua laga perdananya ditahan imbang Madura United 1-1 dan kalah 1-3 dari Persebaya.
Demi meredam semangat lawan tersebut, Joko Susilo sudah menyiapkan anak-anak asuhnya dengan baik.
Baca Juga: Profil Bruno Silva, Pemain PSIS yang Dipulangkan karena Tindakan Indisipliner
Namun, kekuatan Persik masih timpang lantaran gelandang asal Brazil Dionatan Machado belum pulih benar dari cedera.
"Meski begitu, dia terus membaik. Kami terus memantau kondisinya sampai besok," tutur Joko.
Sementara gelandang Persik Adi Eko Jayanto menyebut bahwa dia dan rekan-rekannya akan mati-matian dalam laga versus Tira Persikabo demi tiga angka.
Seluruh pemain tim "Macan Putih" optimistis mereka mampu menundukkan lawan.
"Kami mesti percaya diri, semangat dan kompak. Kami menganggap semua laga seperti final," kata Adi seperti dimuat Antara.
Baca Juga: Jumpa Persik, Tira Persikabo Bidik Kemenangan Perdana di Liga 1 2021-2022
Sebagai informasi, Persik dan Tira Persikabo belum pernah berjumpa sejak kompetisi Liga 1 Indonesia bergulir mulai tahun 2017.
Berdasarkan catatan PT Liga Indonesia Baru, pertemuan terakhir kedua kesebelasan terjadi pada tahun 2014 dengan hasil imbang 1-1.