Manchester City Bantai RB Leipzig, Guardiola Minta Fans Banjiri Stadion Akhir Pekan Ini

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 16 September 2021 | 16:00 WIB
Manchester City Bantai RB Leipzig, Guardiola Minta Fans Banjiri Stadion Akhir Pekan Ini
Gestur manajer Manchester City, Pep Guardiola pada laga Liga Inggris kontra Arsenal di Etihad Stadium, Manchester, Sabtu (28/8/2021) malam WIB. [OLI SCARFF / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Manchester City Josep Guardiola meminta fans The Citizens membanjiri Stadion Etihad di pertandingan-pertandingan berikutnya. Hal itu diungkapkan pelatih asal Spanyol usai timnya memetik kemenangan telak atas RB Leipzig di Liga Champions.

Manchester City mengalahkan RB Leipzig 6-3 lewat thriller sembilan gol dalam pertandingan yang memikat di Etihad Kamis (16/9/2021) dini hari tadi guna mengawali kampanye meyakinkan mereka dalam Liga Champions.

Enam gol Manchester City ke gawang RB Leipzig masing-masing dicetak oleh Nathan Ake, Riyad Mahrez, Jack Grealish, Joao Cancelo, Gabriel Jesus dan gol bunuh diri Nordi Mukiele.

Gelandang Manchester City, Jack Grealish (kedua dari kanan) berlari untuk merayakan gol keempat timnya dalam matchday pertama Grup A Liga Champions antara Manchester City vs RB Leipzig di Stadion Etihad, pada 15 September, 2021.Oli SCARFF / AFP.
Gelandang Manchester City, Jack Grealish (kedua dari kanan) berlari untuk merayakan gol keempat timnya dalam matchday pertama Grup A Liga Champions antara Manchester City vs RB Leipzig di Stadion Etihad, pada 15 September, 2021.Oli SCARFF / AFP.

Sedangkan tiga gol balasan Leipzig dicetak oleh Christopher Nkunku.

Baca Juga: Cetak Gol ke Gawang Milan, Mohamed Salah Setara Steven Gerrard

Tetapi saat menghadapi Southampton dalam pertandingan Liga Premier, Sabtu (18/9/2021), Guardiola ingin menyaksikan lebih banyak lagi penggemar The Citizens di stadion.

“Tiga pertandingan terakhir yang kami mainkan di sini kami sudah mencetak 16 gol. Saya ingin orang datang lebih banyak lagi dalam pertandingan berikutnya Sabtu," kata dia seperti dikutip Daily Mail.

"Kami membutuhkan fans, ayolah, karena kami bakal kelelahan. Saya tahu cara bermain tim asuhan Ralph (Hasenhuttl) sangat mirip," sambungnya.

"Mereka sangat berbahaya dan itu nanti pertandingan yang sangat penting. Jadi saya mengundang semua pendukung kami agar datang Sabtu nanti jam 3 sore untuk menonton," pungkas Guardiola.

Baca Juga: Ibnu Jamil Kecewa MU Kalah di Liga Champions, Respon Sang Anak Bikin Gemas!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI