Suara.com - Manchester City mendapat perlawanan sengit dari tamunya, RB Leipzig saat memainkan matchday pertama Grup A Liga Champions 2021/2022, Kamis (16/9/2021).
Dalam pertandingan di Stadion Etihad, Manchester City pada akhirnya menang 6-3 setelah beberapa kali saling membalas gol dengan lawannya.
Manchester City unggul cepat pada menit ke-16 lewat Nathan Ake, sebelum gol bunuh diri Nordi Mukiele pada menit ke-28 menambah keunggulan The Citizen.
RB Leipzig coba menyengat pasca tertinggal 0-2. Mereka akhirnya berhasil memecah kebuntuan tiga menit jelang waktu normal babak pertama berakhir lewat Christopher Nkunku.
Baca Juga: Barcelona Dihancurkan Bayern, Joan Laporta Minta Maaf Lewat Twitter
Namun, dominasi Manchester City benar-benar terlihat dalam laga ini. Pada masa perpanjangan waktu babak pertama, mereka kembali memperlebar keunggulan lewat gol Riyad Mahrez.
Leipzig sempat memberi perlawanan lewat gol Christopher Nkunku pada menit ke-51, tetapi langsung kebobolan gol keempat yang dicetak gelandang Man City, Jack Grealish.
Nkunku kembali mencatatkan namanya guna menciptakan hattrcik pada menit ke-73. Namun, perlawanan RB Leipzig kembali dipatahkan Man City lewat Joao Cancelo dua menit berselang.
Kegigihan RB Leipzig untuk mengejar ketertinggalan akhirnya terhenti pasca Angelino diusir wasit lantaran mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-79.
Kehilangan satu pemain membuat Leipzig kesulitan menghalau determinasi para pemain Manchester City, hingga gawang mereka kembali kebobolan.
Baca Juga: Sergi Roberto Diejek Suporter Sendiri, Gerard Pique Galau Berat
Gol keenam Manchester City dicetak oleh Gabriel Jesus pada menit ke-85. Skor 6-3 pada akhirnya bertahan hingga bubaran.
Kemenangan ini membuat Manchester City memuncaki klasemen Grup A dengan tiga poin. Sementara RB Leipzig duduk di dasar klasemen.