Suara.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menegaskan bahwa timnya harus meraih poin penuh saat bertandang ke markas klub Swedia, Malmo dalam matchday pertama Grup H Liga Champions 2021/2022, Rabu (15/9/2021).
Juventus menatap laga perdana Liga Champions musim ini dengan tekanan hebat pasca kembali menelan hasil buruk di Liga Italia. Dalam laga terakhir, Si Nyonya Tua kalah 1-2 dari Napoli hingga terjerembab di peringkat 16 klasemen.
Massimiliano Allegri mengatakan bahwa kondisi Juventus saat ini berbeda dengan kali terakhir kedua tim bertemu di mana Juventus menang back-to-back di babak grup Liga Champions 2014/2015.
“Situasinya sekarang tidak dapat dibandingkan dengan pertandingan terakhir di sini. Kami harus menang untuk meletakkan fondasi yang tepat dan menghadapi grup dengan cara terbaik," kata Massimiliano Allegri dikutip dari Football-Italia, Selasa (14/9/2021).
Baca Juga: Liverpool vs AC Milan: Mohamed Salah Momok Paling Menakutkan buat Rossoneri
“Dalam sepak bola Anda tidak pernah bisa memprediksi apa yang akan terjadi, kami harus mencoba membuat hal yang benar terjadi. Pada saat ini di Liga, itu tidak berjalan dengan baik, terlepas dari fakta bahwa tim telah berperilaku baik."
"Besok, kami harus fokus ke Liga Champions."
Allegri berharap Juventus bisa bermain klinis di laga nanti. Dia tak ingin timnya terlalu sering kebobolan dari skema bola mati.
“Besok penting untuk memainkan permainan teknis dan memberikan beberapa set-piece. Mereka adalah tim yang sangat mengandalkan fisik," jelas Allegri.
“Pertandingan harus dihadapi dengan tenang dan kami harus tahu apa yang harus ditingkatkan terlepas dari hasilnya.
Baca Juga: Liga Champions Segera Bergulir, Guardiola Puji Komitmen Pemain Manchester City
“Kami harus terus bekerja. Dalam sepak bola, terkadang hal-hal yang tidak Anda harapkan terjadi."