Berurai Air Mata di Hadapan Presiden Barcelona, Samuel Umtiti Memohon untuk Tidak Dijual

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 04 September 2021 | 22:26 WIB
Berurai Air Mata di Hadapan Presiden Barcelona, Samuel Umtiti Memohon untuk Tidak Dijual
Tiga pemain Barcelona (kiri-kanan) Antoine Griezmann, Ousmane Dembele dan Samuel Umtiti berbaris jelang pertandingan. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meskipun Barcelona telah memasukkan nama Samuel Umtiti di jendela transfer musim panas, pemain Prancis itu dikabarkan meminta kesempatan untuk tinggal di klub selama satu musim lagi.

Dalam pertemuan yang menegangkan dengan Presiden Barcelona Joan Laporta, Samuel Umtiti tidak bisa berbicara banyak.

Laporta mengatakan jika Umtiti hampir tidak berkontribusi dalam beberapa musim terakhir bagi klub. Alasannya, karena bek tengah berusia 27 tahun itu tidak mendapat banyak waktu bermain.

Dilaporkan Mundo Deportivo, Sabtu (4/9/2021), Umtiti menangis selama pertemuan dan menjelaskan kepada Laporta bahwa staf medis klub gagal merawat cederanya dengan benar.

Baca Juga: Lionel Messi Tak Suka Disebut Alien, Angel Di Maria: Saya Panggil Dia Si Cebol

Presiden Barcelona mendengarkan penjelasan Umtiti, setuju untuk membiarkannya menjadi bagian dari skuad untuk kampanye 2021/22 dan berjanji akan membahas situasinya dengan pelatih Ronald Koeman.

Samuel Umtiti dibeli Barcelona dari Lyon pada 30 Juni 2016 dengan nilai transfer sebesar 25 juta euro. Umtiti melakoni debutnya di Barcelona pada 17 Agustus 2016 di laga leg kedua perebutan Piala Super Spanyol kontra Sevilla.

Dalam laga yang dimenangkan Barcelona dengan skor 3-0 itu, Umtiti mengangkat trofi pertamanya bersama Los Cules.

Pada 3 Juni 2018, Umtiti diberikan kontrak baru berdurasi lima tahun. Namun tak lama setelah itu, ia mengalami cedera lutut.

Meski ia mampu tampil bersama Timnas Prancis dan keluar sebagai juara Piala Dunia 2018, cedera tersebut hingga kini membuatnya lebih banyak menepi. Karena ia tidak pernah pulih total.

Baca Juga: Resmi Berseragam Besiktas, Miralem Pjanic Beberkan Pengalaman Buruk di Barcelona

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI