Tira Persikabo vs Madura United, Igor Kriushenko Pastikan Skuatnya Siap Tanding

Kamis, 02 September 2021 | 19:10 WIB
Tira Persikabo vs Madura United, Igor Kriushenko Pastikan Skuatnya Siap Tanding
Pelatih Tira Persikabo Igor Kriushenko sedang memimpin anak asuhannya berlatih di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP), Hambalang, Senin (6/7/2020) pagi. (dok. Tira Persikabo).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tira Persikabo akan menghadapi Madura United pada pertandingan pekan pertama Liga 1 2021/2022 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (3/9/2021). Salah satu bekal menghadapi pertandingan tersebut adalah hasil dua kekalahan dari Persija Jakarta dalam laga uji coba belum lama ini.

Sebelumnya melawan Madura United, Tira Persikabo menguji kekuatan timnya menghadapi Persija dua kali dengan kekalahan 1-2 dan 0-2. Dari situ diketahui mana yang menjadi kekurangan Ciro Alves dan kawan-kawan supaya tampil lebih baik melawan Madura United.

"Tentu ada evaluasi tim pelatih dari pertandingan tersebut. Salah satunya pemain kurang bisa selesaikan momen di depan gawang karena kemarin masih kurang maksimal," kata Pelatih Tira Persikabo, Igor Kriushenko dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.

Pelatih Tira Persikabo Igor Kriushenko saat memimpin tim asuhannya berlatih (dok. Tira Persikabo).
Pelatih Tira Persikabo Igor Kriushenko saat memimpin tim asuhannya berlatih (dok. Tira Persikabo).

Igor menjelaskan anak asuhannya sangat antusias menatap pertandingan pertamanya di Liga 1 2021/2022. Pelatih asal Belarusia itu mengungkapkan kondisi seluruh pemain sudah sangat siap bertanding.

Baca Juga: Liga 1: Persela Minus Guilherme Batata Hadapi PSIS

"Pastinya tim kami tidak sabar tunggu pertandingan pertama besok. Kami semua sudah siap," tegas Igor Kriushenko.

"Kesiapan kami tentu juga akan terlihat di pertandingan besok. Kami dalam mood yang bagus dengan harapan besok bisa raih kemenangan," ia menambahkan.

Mewakili pemain Tira Persikabo, Guntur Triaji mengaku sudah tak sabar. Ia dan rekan-rekan lainnya sudah rindu atmosfer kompetisi resmi di Indonesia.

"Satu setengah tahun sudah tidak ada kompetisi resmi. Kami tentu sudah sangat merindukan atmosfer pertandingan besok," ujar Guntur.

"Persiapan kami alhamdulillah lancar. Latihan bersama terus dilakukan, semoga besok dapat hasil yang terbaik di laga pertama kami," pungkasnya.

Baca Juga: Akui Kekuatan Madura United, Pelatih Tira Persikabo: Kami Tidak Takut

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI