Liga 1: Madon Berpeluang Tampil, Madura United Full Team Hadapi Tira Persikabo

Kamis, 02 September 2021 | 14:53 WIB
Liga 1: Madon Berpeluang Tampil, Madura United Full Team Hadapi Tira Persikabo
Madura United FC menjalani latihan perdana pasca-Lebaran 1442 Hijriah di Stadion Geloma Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Kamis (20/4/2021). (Abd Aziz/Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu pemain muda milik Madura United Maulana Romadhon atau yang akrab disapa Madon mungkin tampil saat berhadapan dengan Tira Persikabo pada pekan pertama Liga 1 2021/2022 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (3/9/2021), namun, itu semua tergantung dari kebutuhan tim.

Pelatih Madura United Rahmad Darmawan mengaku progres Madon cukup menjanjikan. Akan tetapi, tampil atau tidaknya pemain tersebut tergantung dari situasi dan kondisi.

Persaingan di lini tengah Madura United cukup berat bagi Madon. Ia harus bersaing dengan pemain-pemain seperti Zulfiandi, Slamet Nur Cahyo, Asep Berlian dan satu legiun asing anyar Kim Jin-sung.

Pemain anyar Madura United (MU) asal Korea Selatan (Korsel), Kim Jin-Sung [Foto: Beritajatim]
Pemain anyar Madura United (MU) asal Korea Selatan (Korsel), Kim Jin-Sung [Foto: Beritajatim]

"Kita panggil Madon dan memang penampilannya memang meningkat, tapi kami terus pantau itu. Karena memang kami saat ini punya 30 pemain yang berkompetisi untuk bisa masuk dalam line up," kata Rahmad Darmawan dalam konferensi pers virtual sehari jelang laga.

Baca Juga: Tira Persikabo vs Madura United, RD Waspadai Mantan Timnya

"Kalau saya katakan target kita tahun ini, memang ada pemain muda, dia bisa kita mainkan tapi harus dilihat urgensinya. Karena memang membangun pemain muda jadi prioritas Madura United saat ini karena belum lama ini melepas beberapa pemain senior," jelasnya.

Adanya pemain-pemain muda seperti Madon dan kawan-kawan diharapkan bisa menjadi investasi klub di masa mendatang. Apalagi, pemain tersebut punya kualitas.

"Tentu tujuannya adalah persiapan tim di tahun-tahun ke depan dengan pemain muda ini yang sudah berlatih bersama kita salah satunya adalah Maulana Romadhon," ia menambahkan.

Lebih lanjut, Pelatih yang akrab disapa RD itu mengaku tak ada pemain absen untuk laga besok. Namun, masih belum bisa diprediksi karena armada Laskar Sape Kerrab --julukan Madura United-- belum melakukan tes PCR untuk memastikan pemain bebas Covid-19.

"Semua pemain harus lewat fase PCR, tapi kalau melihat hasil tes antigen semoga mudah-mudahan semuanya dalam kondisi negatif. Kalau cedera pemain sampai sekarang jumlahnya nol, semua pemain siap diturunkan," pungkasnya.

Baca Juga: Persib Bandung Bertemu 'Mantan Terindah' di Laga Perdana BRI Liga 1

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI