Putus Kontrak dengan Galatasaray, Radamel Falcao Resmi Gabung Rayo Vallecano

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 01 September 2021 | 18:53 WIB
Putus Kontrak dengan Galatasaray, Radamel Falcao Resmi Gabung Rayo Vallecano
Radamel Falcao saat masih memperkuat Galatasaray. [Ozan KOSE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan bomber Atletico Madrid, Manchester United dan Chelsea, Radamel Falcao akhirnya kembali ke Liga Spanyol setelah bergabung dengan Rayo Vallecano.

Striker berusia 35 tahun itu gabung Rayo dengan status free transfer setelah setuju memutus kontraknya bersama klub Turki, Galatasaray.

Dikabarkan kedua kubu sepakat untuk mengakhiri kerja sama, lantaran sama-sama kecewa setelah Galatasaray dipastikan gagal melaju ke fase grup Liga Champions 2021/2022 usai keok di babak kedua kualifikasi.

Bersama Rayo, Falcao meneken kontrak berdurasi dua tahun. penyerang berjuluk El Tigre itu pun berharap bisa tampil reguler di level klub demi dipanggil Timnas Kolombia untuk Piala Dunia 2022 nanti.

Baca Juga: Resmi Berkostum Chelsea, Saul Niguez Sudah Ngebet Mentas di Liga Inggris

Seperi dilansir Marca, Falcao menolak tawaran bergabung dari beberapa klub Italia demi bisa kembali merumput di LaLiga.

Falcao sendiri berpeluang melakoni debutnya bersama Rayo pada 11 September nanti dalam laga tandang lanjutan Liga Spanyol 2021/2022 kontra Levante.

Saat ini, Falcao sedang bersama skuad Timnas Kolombia untuk bersiap melakoni laga lanjutan di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI