Ini Aturan Jika Pemain Ingin Bertukar Jersey dengan Lionel Messi

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 01 September 2021 | 15:16 WIB
Ini Aturan Jika Pemain Ingin Bertukar Jersey dengan Lionel Messi
Penyerang Paris Saint-Germain, Lionel Messi tampil pada laga Ligue 1 Prancis kontra Reims di Stade Auguste-Delaune, Senin (30/8/2021) dini hari WIB. [FRANCK FIFE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tukar jersey menjadi salah satu hal paling disorot saat Lionel Messi melakoni debut untuk Paris Saint-Germain (PSG) di Ligue 1, Minggu (29/8/2021).

Megabintang baru Paris Saint-Germain, Lionel Messi menjadi sorotan usai melakoni laga debutnya di Liga Perancis beberapa hari yang lalu.

Lionel Messi melakoni laga debut saat Paris Saint-Germain bertamu ke markas Reims pada pekan keempat Liga Perancis 2021-2022.

Satu hal yang paling disorot penggemar di laga debut Lionel Messi itu adalah ketika sang pemain enggan untuk bertukar jersey dengan pemain Reims.

Bek Reims, Andrew Gravillon mungkin menjadi pemain yang paling kecewa di laga tersebut setelah timnya menelan kekalahan dari PSG.

Pasalnya niat baiknya untuk bertukar jersey dengan Messi justru ditolak oleh sang pemain, entah apa alasan dari La Pulga melakukan itu.

Mitchell van Bergen yang juga merupakan pemain Reims sama nasibnya dengan Gravillon, Messi juga menolak permintaannya bertukar jersey.

"Saya mendatangi Messi berharap untuk bisa bertukar jersey dan untuk saya berikan kepada adik laki-laki saya," ucap Gravillon.

"Akan tetapi, dia tidak memberikannya. Mungkin lain kali saya bisa beruntung mendapatkannya." imbuhnya.

Baca Juga: Resmi Terdaftar di La Liga, Sergio Aguero Bakal Lakoni Debut di Barcelona Bulan Depan

Terdapat satu aturan yang perlu diketahui bagi siapa saja yang ingin bertukar jersey dengan bintang timnas Argentina itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI