Habisi Tira Persikabo, Persija Jakarta Makin Optimistis Arungi Liga 1 2021

Senin, 30 Agustus 2021 | 19:08 WIB
Habisi Tira Persikabo, Persija Jakarta Makin Optimistis Arungi Liga 1 2021
Pertandingan uji coba Persija Jakarta vs Tira Persikabo (dok. Persija)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta semakin mantap dalam menatap laga perdananya di Liga 1 2021/2022. Pasalnya, Marko Simic dan kawan-kawan mendapatkan hasil positif saat melakoni uji coba terakhir jelang kompetisi.

Adapun lawan yang dihadapi adalah sesama kontestan Liga 1 2021/2022, Tira Persikabo. Di laga yang berlangsung Sabtu (28/8/2021), Macan Kemayoran --julukan Persija-- menang dengan skor 2-0 lewat gol Osvaldo Haay dan Radzky Syahwal.

Kemenangan tersebut disambut positif oleh asisten pelatih Persija, Sudirman. Ia menilai laga uji coba itu menjadi modal bagus untuk menatap Liga 1 2021/2022.

Pelatih Persija Sudirman sedang memimpin latihan, Senin (1/3/2021). (dok Persija)
Asisten Pelatih Persija Sudirman sedang memimpin latihan, Senin (1/3/2021). (dok Persija)

"Bagus tentunya untuk kami. Kami semakin percaya diri menatap kompetisi sesungguhnya. Anak-anak sudah bermain baik," kata Sudirman dilansir dari laman Liga Indonesia Baru, Senin (30/8/2021).

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Liga 1 Pekan Ini, Ada Persija Jakarta dan Persib Bandung

"Begitu juga para pemain yang bermain juga menunjukkan kapasitasnya dengan baik. Saya harap tren ini bisa berlanjut saat kompetisi berlangsung," tambahnya.

Ini menjadi kemenangan ketiga tim kesayangan Jakmania itu selama menjalani uji coba pramusim. Sebelumnya, Persija juga sukses mengalahkan Tira Persikabo 2-1 pada Juli lalu.

Kemudian, skuad ibu kota juga mengalahkan klub Liga 2, Dewa United dengan skor 1-0. Sementara saat jumpa AHHA PS Pati FC, anak asuh Angelo Alessio ini harus menyerah 0-1.

"Selanjutnya kami juga akan melakukan evaluasi terutama kesalahan agar kami lebih baik lagi di kompetisi mendatang. Apalagi target diberikan manajemen yakni menjadi juara," pungkasnya.

Dari jadwal yang beredar, Persija akan menghadapi PSS Sleman pada pekan pertama Liga 1 2021/2022, Minggu (5/9/2021). Namun, belum diketahui di mana pertandingan akan digelar.

Baca Juga: Profil Stefano Lilipaly, Gelandang Bali United

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI