Giroud Cetak Brace, Milan Benamkan Cagliari 4-1

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 30 Agustus 2021 | 05:34 WIB
Giroud Cetak Brace, Milan Benamkan Cagliari 4-1
Para pemain AC Milan merayakan gol Olivier Giroud ke gawang Cagliari di laga pekan kedua Serie A 2021/2022. (Foto: AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Giroud mengampu tugas sebagai algojo penalti dan dengan tenang melepaskan sepakan keras yang tak terhentikan demi melengkapi hujan lima gol babak pertama dan membuat Milan kian nyaman memimpin 4-1 pada menit ke-43.

Selepas lima gol di babak pertama, paruh kedua pertandingan berlalu tanpa ada tambahan satu gol pun dengan peluang terbaik dimiliki Milan lewat Ante Rebic yang sayangnya masih melayang tipis di atas mistar gawang.

Milan yang mengumpulkan enam poin penuh naik menempati peringkat keempat klasemen, sedangkan Cagliari (1) ada di urutan ke-14.

Kedua tim baru main lagi seusai jeda internasional pada akhir pekan 11-12 September, saat Milan menjamu Lazio di San Siro dan Cagliari menunggu kedatangan Genoa di Sardegna Arena.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI