Suara.com - Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro tak ingin menganggap remeh Persipura Jayapura yang akan jadi lawan mereka di pekan pertama Liga 1 2021/2022.
Meski tanpa diperkuat Boaz Solossa yang hengkang ke Borneo FC setelah dicoret akibat indisipliner, Persipura dianggap masih merupakan tim yang buas.
Duel Persita vs Persipura akan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (28/8/2021).
"Ya sepakbola itu, kan dimainkan oleh 11 pemain. Jadi tidak ketergantungan hanya satu pemain," kata Widodo Cahyono Putro dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.
Baca Juga: Jadi Venue Liga 1 2021, Stadion Pakansari Bogor Dijaga Ratusan Personel
"Meskipun di situ tidak ada Boaz, tapi Persipura banyak mengeluarkan talenta berbakat. Seperti ada Todd Ferre ya," tambah mantan pemain Timnas Indonesia itu.
Sebelum berjumpa di Liga 1 2021/2022, Persita dan Persipura sempat saling menjajal kekuatan lewat laga uji coba beberapa waktu lalu. Pendekar Cisadane --julukan Persita-- berhasil menang 3-1.
Widodo menegaskan hasil tersebut jadi modal untuk mengetahui strategi lawan, kendati tidak bisa dijadikan acuan utama.
"Saya kira kekuatan Persipura ini perlu diperhitungkan juga. Kami sudah berbicara juga dengan pemain, tidak akan meremehkan siapapun yang kita hadapi," pungkasnya.
Baca Juga: Kompetisi Liga 1 Bergulir Malam Nanti, Gibran Beri Harapan Besar