Asisten Pelatih Persija: Prokes Jadi Harga Mati demi Lancarnya Liga 1 2021-2022

Rabu, 25 Agustus 2021 | 19:40 WIB
Asisten Pelatih Persija: Prokes Jadi Harga Mati demi Lancarnya Liga 1 2021-2022
Asisten pelatih Persija Jakarta, Sudirman. [dok. Persija]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Asisten pelatih Persija Jakarta, Sudirman meminta para pemainnya terus mematuhi protokol kesehatan (prokes) menjelang dan saat pelaksanaan Liga 1 2021-2022. Menurutnya, prokes mutlak dibutuhkan agar kompetisi dapat berjalan lancar hingga akhir musim.

Musim baru Liga 1 dipastikan bergulir pada 27 Agustus 2021. Sebagai tahap uji coba, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator kompetisi baru merilis tiga pertandingan awal di pekan pekan pembuka Liga 1 2021-2022.

Nantinya akan ada evaluasi dari pertandingan tersebut, kaitannya dengan penerapan hingga komitmen terhadap prokes di Liga 1 2021-2022. Jika memuaskan kompetisi tentunya akan dilanjut.

"Kita harus selalu berpegang teguh pada prokes yang diamanatkan demi keberlangsungan dan kelancaran Liga 1. Prokes ini memang harga mati!" tegas Sudirman dalam rilis resmi Persija, Rabu (25/8/2021).

Baca Juga: Tuntaskan Vaksinasi Covid, Trio Brasil Persela Siap Tempur di Pekan Pembuka Liga 1

Pemerintah dan operator liga memang menetapkan protokol ketat untuk pelaksanaan Liga 1 2021-2022. Para pemain dan ofisial yang berkompetisi harus sudah divaksin dua kali, serta nantinya menjalani tes usap PCR sehari sebelum pertandingan dan setelah pertandingan.

Pemain yang kedapatan melanggar aturan prokes juga akan dipisahkan dari tim dan tidak diperkenankan beraktivitas maupun bertanding.

"Maka, kita harus saling menjaga demi keberlangsungan kompetisi ini," kata Sudirman.

"Mari mendukung Persija dari rumah masing-masing saja. Sebagai tim, kami sendiri akan selalu berupaya keras meraih kemenangan untuk Jakmania," tukas mantan pemain Timnas Indonesia itu.

PSSI dan PT LIB sendiri belum merilis jadwal pertandingan untuk Persija di pekan pertama Liga 1 2021-2022.

Baca Juga: Lawan Bali United, Persik Kediri Minus Gelandang Brasil Tinga

Adapun jadwal tiga pertandingan awal yang baru dirilis adalah Bali United vs Persik Kediri, Persipura Jayapura vs Persita Tangerang, serta Bhayangkara Solo FC vs Persiraja Banda Aceh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI