Suara.com - Pelatih Persita Tangerang, Widodo C Putro buka suara terkait partai melawan Persipura Jayapura pada pekan pertama Liga 1 2021/2022. Kedua tim akan saling berhadapan di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (28/8/2021).
Kedua tim sebelumnya sudah saling berhadapan pada laga uji coba Juni lalu, Ketika itu, Pendekar Cisadane --julukan Persita-- menang dengan skor 3-1.
Kendati demikian, Widodo menyebut kemenangan dua bulan lalu tidak bisa dijadikan tolok ukur. Tim lawan tentu sudah berbenah dan Persita harus waspada.
"Saya kira acuan dari uji coba itu hanya beberapa persen untuk membakar kepercayaan diri kami untuk menuju kompetisi," kata Widodo dalam keterangan resmi klub, Rabu (25/8/2021).
Baca Juga: LIB: Harapan, Tema Opening Ceremony Liga 1 2021
"Makanya saya sudah bicara pada pemain, jangan itu dijadikan tolok ukur untuk keberhasilan dalam suatu uji coba," tambah legenda Timnas Indonesia tersebut.
Widodo pun mengingatkan untuk fokus pada persiapan tim sendiri. Eks pemain Persija Jakarta itu juga meminta anak asuhannya untuk bekerja keras demi tiga poin.
"Jangan jadikan kemenangan kemarin, bahwa kami lebih bagus. Harus tetap rendah hati, fokus, dan bekerja keras," jelasnya
"Kemarin menang hanya uji coba. Harus fokus kompetisi dan mereka waktu itu tak pakai pemain asing juga, jadi tetap fokus pada permainan kami," ia menambahkan.
Selain pertandingan Persipura vs Persita, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi merilis jadwal dua pertandingan lainnya.
Baca Juga: Profil Kylian Mbappe, Pemain PSG yang Bikin Real Madrid Geregetan
Yakni Bali United kontra Persik Kediri di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (27/8/2021). Kemudian, Bhayangkara FC melawan Persiraja Banda Aceh di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (29/8/2021).