Suara.com - Chelsea diklaim memiliki 'The New Didier Drogba' alias Didier Drogba baru dalam diri Romelu Lukaku. The Blues pun layak mendapatkan pujian atas aktivitas mereka di bursa transfer musim panas ini.
Menyambut musim 2021/2022 dengan status juara Liga Champions dan juga Piala Super Eropa, Chelsea kian memperkuat skuad mereka dengan mendatangkan Lukaku dari Inter Milan musim panas ini dengan banderol 115 juta euro.
Setelah talenta Lukaku muda sempat disia-siakan Chelsea pada 2011-2014 lalu, bomber yang kini berusia 28 tahun itu comeback ke The Blues dengan 'gaya'.
Melakoni debut pada periode keduanya berseragam Chelsea, Lukaku langsung tampil moncer di laga pekan kedua Liga Inggris 2021/2022, akhir pekan lalu.
Baca Juga: West Ham Pimpin Klasemen Liga Inggris, David Moyes Bicara Tiket Liga Champions
Striker internasional Belgia itu mengobrak-abrik pertahanan Arsenal dan membawa Chelsea menang tandang 2-0 di Emirates Stadium, dengan ia mencetak satu gol.
Performa Lukaku ini tentu membuat fans Chelsea teringat Didier Drogba, striker legendaris yang pernah jadi pujaan publik Stamford Bridge.
Menurut pandit sepakbola yang juga eks penyerang Tottenham dan Manchester United, Garth Crooks, penampilan Lukaku di kandang Arsenal kemarin terbilang sempurna.
Seperti halnya para suporter Chelsea, Crooks juga jadi teringat Drogba. Ia pun menyakini jika Chelsea kini telah memiliki Drogba baru dalam sosok Lukaku.
"Lukaku adalah 'The New Drogba'. Chelsea beruntung sekali bisa memulangkan Lukaku dan memilikinya di tim. Sudah jelas, sang juara Eropa jadi kian menakutkan dengan Lukaku sebagai ujung tombak," ucap Crooks seperti dilansir Express, Selasa (24/8/2021).
"Lukaku, yang saya lihat di tahap kariernya ini adalah Didier Drogba yang baru. Striker yang kuat, tajam, intinya striker yang komplet."
Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming PSV vs Benfica, Laga Play-off Liga Champions Malam Ini
"Saya tidak yakin akan mengatakan ini saat dia masih bermain untuk Manchester United (pada 2017-2019), tapi sekarang sentuhannya saat membelakangi gawang sangat baik. Kontribusinya untuk permainan secara menyeluruh juga berkembang," tukas Crooks.