Suara.com - Bergabungnya Gian Zola dengan status pinjaman dari Persib Bandung membuat pelatih Persela Lamongan, Iwan Setiawan merasa lega setelah sempat dibuat pusing akibat hengkangnya Brian Ferreira.
Iwan menyebut bahwa Zola bisa menjadi solusi kepergian Brian ke PSIS Semarang, karena Zola juga bermain di posisi gelandang serang, sama seperti Brian.
Apalagi hingga saat ini Persela juga masih belum mendapatkan gelandang asing untuk mengisi slot pemain asing Asia.
"Alhamdulillah, untuk sementara ini dengan kedatangan Zola, kita ada sedikit harapan untuk mengisi posisinya Brian. Syukur-syukur nanti datang pemain asingnya," kata Iwan seperti dikutip dari TIMES Indonesia --jaringan Suara.com.
Baca Juga: Momentum HUT RI Perdana Setelah Jadi WNI, Marc Klok: Saya Cinta Negara Ini
Menurut Iwan, pemain asing yang akan didatangkan juga berposisi gelandang serang, agar dirinya memiliki lebih banyak pilihan pemain di posisi tersebut.
"Saat ini ada Akbar, Zola dan mungkin nanti pemain asing juga dengan posisi yang sama. Jadi kita ada tiga pemain di posisi nomor 10," tuturnya.
Lebih lanjut, pelatih kawakan asal Medan tersebut mengatakan dengan memiliki banyak pilihan di setiap posisi, dirinya tidak akan dipusingkan ketika ada salah satu pemain yang cedera.
"Dalam kompetisi yang panjang, pasti kita merotasi pemain. Apalagi pemain posisi nomor 10 adalah pemain yang rawan cedera, karena sering berbenturan dengan lawan," kata Iwan.
"Kita butuh banyak pemain, tapi dengan datangnya Gian Zola ini, kita sedikit bisa bernapas lega," tukasnya.
Baca Juga: Resmi Dipinjam dari Persib, Gian Zola Lakoni Latihan Perdana Bersama Persela