Suara.com - Dikabarkan bahwa AS Roma mengalahkan Arsenal, Atletico Madrid, West Ham dan Aston Villa untuk striker Chelsea Tammy Abraham.
Dilaporkan Football Italia, AS Roma dan Chelsea sepakat di angka 40 juta euro untuk Tammy Abraham, ditambah bonus.
Pembayaran pun dilakukan secara bertahap. 5 juta euro akan dibayarkan musim panas ini, dan sisanya diangsur hingga 2025.
Chelsea juga mempertahankan klausul pembelian kembali senilai 80 juta euro dan itu berlaku mulai Juli 2023.
Baca Juga: Michy Batshuayi akan Kembali Dipinjamkan Chelsea, Besiktas Jadi Tujuannya
Sebelumnya gencar dikabarkan AS Roma dan Arsenal bersaing ketat untuk memboyong Abraham. Meski ada juga sejumlah klub lain yang melirik.
Atletico Madrid juga disebut-sebut tertarik pada pemain internasional Inggris berusia 23 tahun itu. Begitu juga dengan dua klub Inggris, West Ham United dan Aston Villa.
Namun kini persaingan sudah selesai dan AS Roma keluar sebagai pemenang.
Pelatih AS Roma Jose Mourinho memainkan peran penting, berbicara secara pribadi dengan Abraham melalui telepon untuk meyakinkan dia tentang transfer ke Stadio Olimpico.
Jika sudah sah merapat, Abraham menjadi pemain Inggris kedua yang bergabung dengan Roma setelah bek Chris Smalling.
Baca Juga: Granit Xhaka Perpanjang Kontrak di Arsenal, Jose Mourinho Gigit Jari