Suara.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menyebut pihaknya bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) belum menentukan di mana akan digelar kick-off pertama BRI Liga 1 2021/2022, meski sudah ditentukan bergulir pada 27 Agustus mendatang.
Menurut Iriawan, penentuan venue tergantung dari situasi dan kondisi mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19. PSSI dan PT LIB akan memilih zona yang terbilang aman untuk dijadikan tempat penyelenggaraan pertandingan.
Sebelumnya, disebutkan bahwa klaster Banten, Jakarta, dan Jawa barat akan menggelar series pertama. Tentu, nantinya akan dipilih mana yang paling memungkinkan dari wilayah-wilayah itu untuk melakukan pertandingan.
"Tempatnya di mana, tentu nanti akan kami umumkan, karena ini situasinya khusus melihat zona hijau," kata Iriawan saat memberikan keterangan pers virtual, Kamis (12/8/2021).
Baca Juga: Berikut Jadwal Penayangan dan Cara Menyaksikan Liga 1 2021/2022
"Artinya nanti dinamis, tidak statis, bergerak, melihat daerah hijau dan kami melihat itu dari pihak kementerian, dan kepolisian," sambungnya.
Pada awalnya, Liga 1 2021/2022 dijadwalkan kick-off pada 20 Agustus. Namun, setelah melalui beberapa pertimbangan dan komunikasi dengan berbagai pihak, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali memutuskan mundur satu pekan.
Iriawan berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung bergulirnya kembali Liga 1 2021/2022 setelah terhenti satu tahun lebih karena Virus Corona. Terutama kepada Menpora yang diakui Iriawan banyak berjasa.
"Beliau (Zainudin Amali) terus-menerus bersama kami bagaimana bisa kompetisi Liga 1 dan Liga 2 itu bergulir. Karena memang banyak sekali komponen masyarakat yang hidup dari sana, baik dari harkat hidup, maupun prestasi," jelas Iriawan.
"Kemudian terima kasih kepada Pak Kapolri (Listyo Sigit Prabowo), yang sudah memberikan izin keramaian kepada kami," pungkas lelaki yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.
Baca Juga: Ketum PSSI Mochamad Iriawan Akui Ada Peran Erick Thohir di Balik Sponsor Utama Liga 1