Wonderkid AC Milan Merapat ke Eintracht Frankfurt

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 10 Agustus 2021 | 18:45 WIB
Wonderkid AC Milan Merapat ke Eintracht Frankfurt
Aksi gelandang AC Milan, Jens Petter Hauge saat membobol gawang Celtic di ajang Liga Europa. (RUSSELL CHEYNE / POOL / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wonderkid AC Milan, Jens Petter Hauge resmi merapat ke klub Bundesliga Eintracht Frankfurt dengan status pinjaman semusim. Kabar itu dikonfirmasi Rossoneri, Selasa (10/8/2021).

Pemain sayap Norwegia pindah dari Bodo/Glimt ke San Siro musim lalu, setelah penampilannya yang mengesankan melawan Rossoneri di babak penyisihan Liga Europa.

Setelah 24 pertandingan dan lima gol dalam seragam Merah Hitam, Hauge kini telah bergabung dengan Frankfurt setelah hanya satu musim di Liga Italia.

"AC Milan mengumumkan telah merampungkan kepergian Jens Petter Hauge ke Eintracht Frankfurt dengan status pinjaman," demikian pernyataan AC Milan sebagaimana dikutip dari Football-Italia, Selasa (10/8/2021).

Baca Juga: Donnarumma Indikasikan Transfer Lionel Messi ke PSG Hampir Tuntas

Meski hanya dilepas dengan status pinjaman, AC Milan turut memasukan klausul kewajiban Frankfurt untuk membeli sang pemain dalam kondisi tertentu.

“Klub ingin mengucapkan terima kasih kepada Jens Petter karena selalu menunjukkan profesionalisme terbaik dan mendoakan yang terbaik untuk masa depan pribadi dan profesionalnya," demikian pernyataan AC Milan.

Merujuk laman Transfermarkt, Frankfurt harus merogoh kocek 5 juta euro untuk meminjam Jens Petter Hauge selama semusim. Manajemen klub senang bisa mendaratkan gelandang Norwegia itu ke Deutsche Bank Park.

"Jens adalah pemain yang memiliki kemampuan yang sangat tinggi. Ia memiliki kecepatan dan sangat berbahaya dalam duel satu lawan satu, kami senang bisa memiliki pemain sepertinya," ujar Marksu Krosche, Direktur Olahraga Frankfurt, dikutip dari laman resmi klub.

Baca Juga: Lionel Messi Datang, PSG Akhiri Perburuan Paul Pogba

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI