Liverpool Kalahkan Osasuna, Ibrahima Konate Semringah Usai Debut di Anfield

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 10 Agustus 2021 | 18:45 WIB
Liverpool Kalahkan Osasuna, Ibrahima Konate Semringah Usai Debut di Anfield
Bek tengah Liverpool, Ibrahima Konate. [RONNY HARTMANN / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ibrahima Konate mengaku kehilangan kata-kata setelah melakukan debut pertamanya di Anfield untuk Liverpool saat menang atas Osasuna dalam pertandingan pra-musim Selasa (10/8/2021) dini hari WIB.

Bek yang dikontrak dengan biaya sekitar 42,5 juta Euro dari RB Leipzig, menjadi starter dalam kemenangan Liverpool 3-1 dalam laga persahabatan. Ia bermain selama 80 menit di depan sekitar 40.000 penonton di Anfield.

Pemain berusia 22 tahun itu sudah tidak sabar untuk merasakan pertandingan kompetitif di Merseyside, dimana pertandingan kandang pertama The Reds musim 2021-22 adalah melawan Burnley pada 21 Agustus.

"Sejujurnya, saya tidak memiliki kata-kata untuk menjelaskan perasaan saya ketika saya pertama kali menginjakkan kaki di lapangan,” kata Konate kepada situs web Liverpool.

Baca Juga: Liverpool Masih Pelit Belanja Pemain Jelang Pekan Pembuka Liga Inggris, Legenda Gusar

"Luar biasa dan saya sangat senang memiliki pertandingan pertama saya di Anfield dengan para suporter. Hari ini luar biasa. Saya tidak bisa membayangkan stadion di Liga Premier atau Liga Champions."

Liverpool cukup nyaman mendominasi saat pertandingan melawan tim LaLiga, Roberto Firmino mencetak dua gol setelah Takumi Minamino memecah kebuntuan dengan tendangan yang dibelokkan.

Skuat besutan Jurgen Klopp terlihat dalam performa yang baik menjelang pertandingan pembuka musim Premier League ini saat bertandang ke Norwich City pada hari Sabtu.

"Saya pikir kami melakukan permainan yang sangat bagus bersama dan ini adalah [hal] yang paling penting. Saya senang dengan penampilan saya," kata Konate seperti dilansir livescore.com.

“Itu adalah pertandingan persahabatan terakhir, pertandingan terakhir pra-musim – sekarang Liga Premier akan dimulai [pada] Sabtu dan saya sangat bersemangat untuk momen ini."

Baca Juga: Liverpool Tantang Norwich di Laga Pembuka Liga Inggris, Robertson Dipastikan Absen

"Kami bersama selama empat minggu [di pra-musim]; itu sedikit sulit karena kami berada di hotel, tetapi itu sangat bagus karena kami memiliki atmosfer yang sangat baik dengan tim."

"Sekarang saya berharap kami siap untuk Liga Premier dan musim ini," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI