Suara.com - Lionel Messi sah tak lagi bermain untuk Barcelona musim depan. Hal ini dipastikan oleh pihak klub Catalan tersebut melalui media sosial.
Dalam unggahannya, Barcelona menyatakan bahwa Lionel Messi takkan lagi membela klub berjuluk Blaugrana tersebut untuk musim-musim mendatang.
Sejatinya, Messi dan Barcelona sepakat untuk memperbarui kontraknya dengan rincian pemotongan gaji 50 persen dan durasi kontrak lima tahun.
Sayangnya, Barcelona telah di ambang batas gaji yang ditetapkan otoritas Liga Spanyol. Dengan kata lain, Messi pun tak bisa meneken kontrak baru.
Alhasil, kini Messi benar-benar sah tak lagi terikat dengan Barcelona setelah kontraknya habis pada 1 Juli 2021 lalu. Pemain berjuluk La Pulga ini pun bisa saja membela klub lainnya selain Barcelona karena statusnya bebas transfer.
![Penyerang Barcelona, Lionel Messi terlihat kecewa saat menghadapi Granada dalam laga pekan ke-33 Liga Spanyol di Camp Nou, Jumat (30/4/2021) dini hari WIB. [LLUIS GENE / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/04/30/21033-penyerang-barcelona-lionel-messi.jpg)
Jika menilik bursa transfer saat ini, ada beberapa klub yang bisa menjadi kandidat Lionel Messi untuk bermain kembali di musim depan. Lantas, siapa saja klub tersebut? Berikut daftarnya.
5. Newell’s Old Boys
Newell’s Old Boys menjadi salah satu klub yang bisa menjadi pelabuhan Messi selanjutnya. Hal ini tak lepas dari sejarahnya bersama klub asal Argentina tersebut.
Diketahui, Messi pertama kali menimba ilmu di tim profesional bersama Newell’s Old Boys. Dengan kata lain, opsi kembali ke tim masa kecilnya pun terbuka lebar.
Baca Juga: 3 Alasan Lionel Messi Bisa Pindah ke Man City dan 4 Berita Bola Terkini
Selain itu, Newell’s Old Boys pernah merekrut Diego Maradona. Dengan rekam jejak tersebut, tak menutup kemungkinan Messi mengikuti jejak sang legenda.