Meksiko vs Jepang: El Tri Lumat Tuan Rumah untuk Rebut Perunggu Olimpiade Tokyo

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 06 Agustus 2021 | 19:07 WIB
Meksiko vs Jepang: El Tri Lumat Tuan Rumah untuk Rebut Perunggu Olimpiade Tokyo
Para pemain Timnas Meksiko merayakan kemenangan atas Jepang guna merebut medali perunggu sepakbola putra Olimpiade Tokyo 2020 di Saitama Stadium 2022, Jumat (6/8/2021). Jonathan NACKSTRAND / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Meksiko sukses merebut medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 setelah mengalahkan tuan rumah Jepang dalam laga perebutan tempat ketiga, Jumat (6/8/2021).

Dalam pertandingan di Saitama Stadium 2002, El Tri --julukan Timnas Meksiko-- mengalahkan Timnas Jepang dengan skor 3-1.

Tim asuhan Jaime Lozano mencetak tiga gol lebih dulu ke gawang Samurai Biru lewat Francisco Cordova (13' P), Johan Vasquez (22'), dan Ernesto Vega (58').

Sementara gol penghibur bagi Jepang dicetak oleh Kaoru Mitoma setelah memanfaatkan assist dari wonderkid Real Madrid, Takefusa Kubo pada menit ke-78.

Baca Juga: BWF Digeruduk Warganet karena Sering Mampir di Unggahan Thet Htar Thuzar

Merujuk statistik via LiveScore, Jepang sejatinya lebih mendominasi laga ini. Mereka menguasai 54 persen penguasaan bola dan menciptakan 13 peluang yang lima diantaranya mengarah ke gawang.

Sementara Meksiko hanya memegang penguasaan bola sebanyak 46 persen dengan delapan peluang, tetapi jauh lebih efektif karena lima upaya berhasil menemui sasaran.

Laga final sepakbola putra Olimpiade Tokyo 2020 sendiri baru akan digelar besok, Sabtu (7/8/2021) pukul 18.30 WIB. Brasil dan Spanyol akan bersaing memperebutkan medali emas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI