Torres hingga Aguero, Deretan Striker Top yang Pernah Berseragam Atletico Madrid

Irwan Febri Rialdi
Torres hingga Aguero, Deretan Striker Top yang Pernah Berseragam Atletico Madrid
Bomber veteran Atletico Madrid, Fernando Torres (AFP/GABRIEL BOUYS)

Penyerang-penyerang ini menunjukkan ketajamannya saat di Atletico

Suara.com - Atletico Madrid baru saja keluar sebagai jawara La Liga 2020/21. Ini menjadi gelar yang dinantikan oleh Los Rojliblancos karena sudah tujuh tahun lamanya mereka tak jadi juara.

Terakhir kali skuat besutan Diego Simeone meraih trofi La Liga hadir pada 2014 silam. Kesuksesan kali ini sebagai juara La Liga 2020/21 tak terlepas dari tajamnya lini depan mereka.

Untuk musim ini Luis Suarez jadi andalannya. Sejak didatangkan dari Barcelona secara gratis, Syarez jadi ujung tombak dengan mencetak 21 gol dan 3 assist di La Liga.

Sebelum Suarez, Atletico Madrid memang dikenal sebagai produsen striker-stiker hebat dan subur. Berikut daftarnya.

Baca Juga: Siapa Quicue Flores? Diklaim Berdarah Nusa Tenggara Timur, Eks Pelatih Diego Forlan

1. Diego Forlan

Mantan penyerang Manchester United dan Timnas Uruguay saat memperkuat Mumbai City. [PUNIT PARANJPE / AFP]
Mantan penyerang Manchester United dan Timnas Uruguay saat memperkuat Mumbai City. [PUNIT PARANJPE / AFP]

Sebelum Suarez, pemain Uruguay yang lebih dulu mentas bersama Atletico adalah Diego Forlan. Namanya melambung di klub Ibu Kota Spanyol ini.

Didatangkan pada musim 2007, Forlan bertahan di Atletico hingga 2011. Tercatat Forlan tampil dalam 196 pertandingan litas kompetisi dengan menorehkan 96 gol dan 32 assist.

2. Fernando Torres

Momen ketika Fernando Torres berduel dengan Carles Puyol. (Bru Garcia/AFP).
Momen ketika Fernando Torres berduel dengan Carles Puyol. (Bru Garcia/AFP).

Tak perlu diragukan lagi bahwa Torres merupakan salah satu ikon dari Atletico Madrid. Pemain asal Spanyol itu sudah bergabung dengan akademi Altetico sejak 1998.

Baca Juga: Gilas Valladolid, Atletico Madrid Naik ke Posisi Kedua Klasemen LaLiga

Di usianya yang ke-19 tahun, Torres juga menjadi kapten tim. Kariernya yang cemerlang bersama Ateltico membuatnya diburu Liverpool lalu pindah ke Chelsea, sebelum kembali pindah ke Atletico. Torrres mencetak 121 gol dari 351 laga bersama Atletico.

3. Sergio Aguero

Pemain Man City Sergio Aguero menjebol gawang Watford dalam laga yang berlangsung di Etihad Stadium [AFP]
Pemain Man City Sergio Aguero menjebol gawang Watford dalam laga yang berlangsung di Etihad Stadium [AFP]

Sebelum menjadi sosok yang dielu-elukan oleh publik Manchester City, Aguero merupakan pemain yang besar bersama Ateltico. Di didatangkan pada 2006 lalu dari Independiente.

Aguero bertahan lima musim di Atletico sebelum pindah pada 2011. Dia menorehkan 100 gol dan 46 assist di lintas ajang dari 230 penampilan.

4. Radamel Falcao

Pemain depan Kolombia Radamel Falcao merayakan golnya ke gawang Polandia. Roman Kruchinin / AFP
Pemain depan Kolombia Radamel Falcao merayakan golnya ke gawang Polandia. Roman Kruchinin / AFP

Masa bakti Flacao di Atletico Madrid memang tak begitu lama, tercatat dia hanya bermain dua musim di sana. Namun, penampilan Falcao begitu memukau dengan melesakkan 70 gol dari 91 laga.

Pemain asal Kolombia itu sempat hijrah ke Manchester United dan Chelsea, namun penampilannya tak setajam di Atletico.

5. David Villa

David Villa berseragam Atletico Madrid di tahun 2013. [AFP]
David Villa berseragam Atletico Madrid di tahun 2013. [AFP]

Cuma satu musim David Villa berada di Atletico Madrid. Dia datang dari Barcelona dengan status bebas transfer pada musim 2013/14.

Meski begitu, Villa menunjukkan bahwa ketajamannya belum selesai. Dalam 41 pertandingan lintas ajang, Villa mampu mencetak 15 gol dan 5 assist.

Kontributor: Aditia Rijki