Resep Punya Fisik Kuat ala Legenda Man United Park Ji-sung, Sering Minum Jus Kodok

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Selasa, 03 Agustus 2021 | 20:55 WIB
Resep Punya Fisik Kuat ala Legenda Man United Park Ji-sung, Sering Minum Jus Kodok
Park Ji-sung saat masih bermain di Manchester United. (ANDREW YATES / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Park Ji-sung dikenal sebagai salah satu pemain yang tak kenal lelah. Siapa sangka, di balik fisik dan staminanya yang kuat, ternyata ia kerap minum jus kodok.

Nama Park Ji-sung melejit kala Manchester United memboyongnya dari PSV Eindhoven dengan harga 7,3 juta euro pada musim panas 2005 lalu.

Saat tiba, pria yang kini berusia 40 tahun tersebut diduga hanya menjadi cara agar Manchester United merebut pasar Korea Selatan dan diyakini kesulitan bermain di tim utama.

Namun, anggapan itu salah karena pelatih Manchester United kala itu, Sir Alex Ferguson, terbilang sering memainkan Park Ji-sung di setiap kompetisi.

Baca Juga: Pilih AC Milan Ketimbang Manchester United, Diogo Dalot: Saya Ingin Terus Berkembang

Sir Alex mempercayai Park Ji-sung karena fisik dan staminanya yang di atas rata-rata. Sebagai catatan, kala itu sepak bola Inggris masih memainkan gaya Kick n Rush dan pemain Asia yang rata-rata berpostur pendek diyakini kesulitan bermain di dalamnya.

Karena staminanya yang kuat tersebut, Park Ji-sung mendapat julukan ‘Three Lungs Park’ atau Park (namanya) yang punya tiga paru-paru.

Park Ji-sung saat masih bermain di Manchester United. (ANDREW YATES / AFP)
Park Ji-sung saat masih bermain di Manchester United. (ANDREW YATES / AFP)

Kelebihan yang dimiliki Park Ji-sung pun sempat membuat Sir Alex menyesal hingga saat ini. Penyesalan itu hadir saat Sir Alex Ferguson United mengalahkan Chelsea di final Liga Champions 2007/08.

Kala itu, Sir Alex membuat keputusan sulit dengan mencadangkan Park Ji-sung akibat banyaknya pemain berkelas di posisi itu. Kendati timnya menang, pria asal Skotlandia ini tetap menyesal.

“Masalah saya di final 2008. Mungkin sayang menyesalinya bahkan sampai saat ini. Saya mencadangkan Ji-sung Park sepenuhnya di final,” tutur Sir Alex dikutip dari Sportbible.

Baca Juga: Dean Henderson Dicoret dari Kamp Latihan Manchester United, Kenapa?

Dengan kelebihan yang ia miliki, banyak orang bertanya-tanya. Kira-kira apa yang membuat Park Ji-sung punya stamina dan fisik kuat?

Setelah ditelusuri, ternyata stamina dan fisik kuat yang Park Ji-sung miliki berasal dari kebiasaannya makan jus kodok kala kecil. Bagaimana kisahnya?

Park Ji-sung dan Jus Kodok

Adalah sang ayah yang membuat Park Ji-sung merasakan kodok semasa kecil sehingga fisik dan staminanya menjadi kuat saat bermain.

Ceritanya, saat kecil Park Ji-sung bermimpi menjadi pesepak bola. Namun karena badannya kecil dan kurus, sang ayah berinisiatif memberinya jus kodok.

Sang ayah memiliki inisiatif tersebut karena pernah mendengar rumor bahwa kodok bisa mempercepat pertumbuhan dan meningkatkan stamina.

Momen ketika Park Ji-sung membuat Andrea Pirlo mati kutu di laga Manchester United melawan AC Milan dalam babak 16 besar Liga Champions 2009/10.
Momen ketika Park Ji-sung membuat Andrea Pirlo mati kutu di laga Manchester United melawan AC Milan dalam babak 16 besar Liga Champions 2009/10.

Alhasil, saat kecil Park Ji-sung harus terus minum jus kodok yang ditangkap ayahnya di alam liar. Kendati tak enak, ia tetap meminumnya demi meraih mimpinya sebagai pesepak bola.

“Ayah saya pergi menangkap kodok liar. Saya dulunya kurus dan lemah dan ayah saya mendengar jus mereka (kodok) bisa membuat badanku lebih besar dan kuat,” kenang Park Ji-sung.

“Itu (jus kodok) sangat, sangat buruk tapi saya harus meminumnya karena saya ingin menjadi pesepak bola dan semua orang mengatakan (tubuh) saya harus lebih besar dan kuat,” imbuhnya.

“Mereka berkata itu (jus kodok) bagus untuk kesehatan saya, membuat saya kuat dan saya memakan semuanya (makanan) yang bisa meningkatkan kondisi saya,” pungkasnya dikutip dari Football365.

Lucunya, setelah Park Ji-sung membeberkan rahasianya tersebut, terjadi perburuan kodok secara ilegal dan besar-besaran di Korea Selatan.

Hal tersebut membuat sebuah organisasi di Korea Selatan yang bernama ‘Kawan-Kawan Kodok’ menjadikan Park Ji-sung sebagai dutanya.

Keputusan menunjuk legenda Manchester United ini sendiri agar bisa mengubah persepsi masyarakat Korea Selatan yang meyakini kodok bisa meningkatkan stamina, seperti pengakuan Park Ji-sung.

Kontributor: Zulfikar Pamungkas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI