Deretan Pemain Jebolan Premier League yang Kini Jadi Pelatih Timnas

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Selasa, 03 Agustus 2021 | 10:37 WIB
Deretan Pemain Jebolan Premier League yang Kini Jadi Pelatih Timnas
Lionel Scaloni saat memimpin skuat Argentina menghadapi Kolombia pada pertandingan pertama Grup B Copa America 2019. (JUAN MABROMATA / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

5. Lionel Scaloni

Lionel Scaloni (kanan) saat masih menjadi asisten pelatih timnas Argentina memimpin sesi latihan Lionel Messi dan kawan -kawan di Rusia. Francisco LEONG / AFP
Lionel Scaloni (kanan) saat masih menjadi asisten pelatih timnas Argentina memimpin sesi latihan Lionel Messi dan kawan -kawan di Rusia. Francisco LEONG / AFP

Sebetulnya, tak hanya sosok Lionel Messi saja yang patut mendapatkan apresiasi ketika timnas Argentina sukses menjuarai Copa Amerika 2021.

Sebab, di kursi kepelatihan, ada sosok Lionel Scaloni, yang menjadi otak di balik permainan Tim Tango.

Saat masih aktif bermain, Lionel Scaloni memang banyak menghabiskan waktunya di Spanyol dan Italia.

Namun, sebetulnya ia pernah mengenyam pengalaman tampil di pentas Liga Inggris saat bermain bersama West Ham United pada 2006.

Ketika itu, pemain yang berposisi sebagai bek ini menjalani masa pinjaman dan mencatatkan 16 penampilan bersama skuad The Hammers.

6. Steve Clarke

Pelatih Timnas Scotlandia Steve Clarke saat skuatnya menghadapi Republik Ceko di laga pertama Grup D EURO 2020 Group D di Hampden Park, Glasgow on June 14, 2021. LEE SMITH / POOL / AFP
Pelatih Timnas Scotlandia Steve Clarke saat skuatnya menghadapi Republik Ceko di laga pertama Grup D EURO 2020 Group D di Hampden Park, Glasgow on June 14, 2021. LEE SMITH / POOL / AFP

Steve Clarke menjadi salah satu pemain asal Skotlandia yang pernah meniti kariernya di Premier League.

Saat aktif bermain, Steve Clarke menjadi bek legendaris yang menjadi benteng kokoh di lini pertahanan Chelsea.

Baca Juga: Habis Kontrak, Andriy Shevchenko Tinggalkan Timnas Ukraina

Setidaknya, dari kurun waktu 1987 hingga 1998, ia mengabdi bersama The Blues, julukan untuk klub asal London ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI