5 Hits Bola: James Rodriguez Tutup Peluang Balik ke Real Madrid

Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 02 Agustus 2021 | 10:29 WIB
5 Hits Bola: James Rodriguez Tutup Peluang Balik ke Real Madrid
Pemain Everton James Rodriguez rayakan golnya ke gawang Brighton dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Goodison Park, Sabtu (3/10/2020). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang serang Everton, James Rodriguez mengisyaratkan enggan kembali bereuni dengan mantan pelatihnya, Carlo Ancelotti, di Real Madrid musim panas ini. Dia ingin mencoba atmosfir Liga Italia.

Sementara Manchester United resmi mengumumkan bahwa mereka telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk transfer Raphael Varane. Ini menambah daftar panjang pemain yang pernah berseragam Setan Merah dan Real Madrid.

Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Minggu (1/8/2021) yang kami rangkum di bawah ini:

1. James Rodriguez Tutup Peluang Balik Ke Madrid, Ingin Main di Italia

Baca Juga: Legenda MU Sebut Raphael Varane Mirip Rio Ferdinand

Gelandang serang Everton, James Rodriguez. [MICHAEL REGAN / POOL / AFP]
Gelandang serang Everton, James Rodriguez. [MICHAEL REGAN / POOL / AFP]

Gelandang serang Everton, James Rodriguez mengisyaratkan enggan kembali bereuni dengan mantan pelatihnya, Carlo Ancelotti, di Real Madrid musim panas ini. Dia ingin mencoba atmosfir Liga Italia.

Ancelotti membawa James Rodriguez ke Everton pada awal 2020/2021 setelah sang pemain gagal masuk rencana Zinedine Zidane di Real Madrid musim panas lalu.

Baca selengkapnya

2. Termasuk Varane, Deretan Pemain yang Pernah Berkostum Man United dan Real Madrid

Bek anyar Manchester United Raphael Varane. [Foto: Marca]
Bek anyar Manchester United Raphael Varane. [Foto: Marca]

Manchester United  resmi mengumumkan bahwa mereka telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk transfer Raphael Varane.

Baca Juga: PSSI Upayakan TC Timnas Bergulir Awal Agustus, tetapi...

Bakal bergabungnya Raphael Varane ke Manchester United pun tak ayal menambah panjang daftar pemain yang pernah berseragam Setan Merah dan Real Madrid.

Baca selengkapnya

3. Comeback Van Dijk Bukan Garansi Juara Liverpool

Bek Liverpool, Virgil van Dijk (kanan) meninggalkan lapangan usai mengalami cedera dalam laga Liga Inggris 2020/2021 kontra Everton yang dihelat di Goodison Park, Sabtu (17/10/2020) malam WIB. [LAURENCE GRIFFITHS / POOL / AFP]
Bek Liverpool, Virgil van Dijk (kanan) meninggalkan lapangan usai mengalami cedera dalam laga Liga Inggris 2020/2021 kontra Everton yang dihelat di Goodison Park, Sabtu (17/10/2020) malam WIB. [LAURENCE GRIFFITHS / POOL / AFP]

Legenda Liverpool, Jamie Carragher menganggap kembalinya Virgil van Dijk pasca cedera tidak serta-merta jadi garansi gelar juara bagi tim asuhan Jurgen Klopp.

Jamie Carragher mewanti-wanti Liverpool agar tak buru-buru memforsir tenaga Virgil van Dijk yang sempat absen sekitar 260 hari akibat cedera lutut musim lalu.

Baca selengkapnya

4. Cewek Pasti Suka, 4 Pemain Timnas Korsel yang Tampan Kayak Aktor Drakor

Jeong Seung-wong, dia mendapat julukan sebagai Dalgubeol Idol atau Ideola dari Daegu. (Instagram/@seungwon_jeong)
Jeong Seung-wong, dia mendapat julukan sebagai Dalgubeol Idol atau Ideola dari Daegu. (Instagram/@seungwon_jeong)

Sejumlah pesepak bola yang berkostum timnas Korea Selatan pada Olimpiade Tokyo 2020 tak hanya piawai mengolah kulit bundar.

Mereka turut menebar pesona karena ketampananya yang mirip dengan pemain-pemain dalam drama korea (drakor).

Baca selengkapnya

5. Potret Shafira Ika, Pemain Andalan Timnas yang Jadi Duta Kampanye Prokes PSSI

Shafira Ika Putri Kartini (Instagram/@shafiraikaputri13)
Shafira Ika Putri Kartini (Instagram/@shafiraikaputri13)

Salah satu pemain yang mengisi lini pertahanan timnas putri Indonesia, Shafira Ika Putri, ditunjuk oleh PSSI menjadi duta protokol kesehatan.

Pesepak bola cantik kelahiran Bangka Belitung tersebut saat ini berstatus sebagai pemain resmi PSSI.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI