Suara.com - Kamis (22/7/2021) sore WIB, duel Brasil vs Jerman akan tersaji di Stadion Yokohama di hari pertama gelaran sepak bola putra Olimpiade Tokyo.
Tergabung di Grup D, Brasil yang berstatus sebagai juara bertahan di multievent empat tahunan dunia itu, diunggulkan atas Jerman.
Brasil sendiri akan mengandalkan pemain-pemain sarat pengalaman di liga Eropa seperti Gabriel Martinelli, Richarlison, Mattheus Cunha dan Paulinho.
Kehadiran pemain senior seperti Dani Alves, diharapkan mampu mendongkrak performa para pemain U-23 negeri Samba.
Baca Juga: Indonesia Diharapkan Tembus Peringkat 40 Besar Olimpiade Tokyo
Berbeda dengan Brasil, Jerman tidak diperkuat oleh pemain-pemain muda berpengalaman. Namun demikian, kehadiran pemain-pemain senior seperti Max Krusse, Nadiem Amiri dan Maximilan Arnold diprediksi bisa mendongkrak performa pasukan muda Der Panzer.
Laga ini juga tercatat sebagai partai ulangan final Olimpiade 2016. Ketika itu Brasil memaksa Jerman pulang dengan medali perak di Rio de Janeiro.
Pertandingan Brasil vs Jerman di Grup D Olimpiade Tokyo bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Brasil vs Jerman.