Ricuh! Pemain Boca Juniors Bentrok dengan Polisi usai Kalah di Copa Libertadores

Rabu, 21 Juli 2021 | 17:21 WIB
Ricuh! Pemain Boca Juniors Bentrok dengan Polisi usai Kalah di Copa Libertadores
Boca Juniors buat kerusuhan usai tersingkir di Copa Libertadores. (screencapture)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kericuhan terjadi usai pertandingan babak 16 besar Copa Libertadores antara Atletico Mineiro melawan Boca Juniors, Rabu (21/7/2021) dini hari WIB.

Dalam pertandingan itu, Boca Juniors mengalami kekalahan dalam babak adu penalti dengan skor 1-3. Namun, para pemain Boca Juniors murka setelah pertandingan berakhir.

Dilansir dari laporan The Sun, pemain Boca Juniors menerobos masuk ke ruang ganti Atlerico Mineiro. Ulah para pemain tersebut kemudian mendapatkan hadangan dari petugas polisi.

Bentrokan pun tak terhindarkan karena skuad Boca Juniors sudah naik pitam. Bahkan mereka merusak fasilitas seperti pagar besi untuk dijadikan senjata.

Baca Juga: Dibela Eks Pelatih Timnas Indonesia, Legenda Real Madrid Kalahkan Barcelona

Mantan pemain Manchester United, Marcos Rojo juga terlibat dalam keributan tersebut. Rojo terlihat menyabut alat pemadam api.

Dilaporkan dalam insiden ini polisi harus menggunakan gas air mata untuk menghalau para pemain dan staf Boca Juniors yang sudah dipenuhi amarah.

Parahnya lagi ada dua pemainnya yang dinyatakan bersalah karena telah meludahi, menyerang petugas keamanan, dan berusaha menyerang tim Atletico Mineiro.

Akibatnya, para pemain dan staf Boca Juniors dikabarkan bermalam di kantor polisi untuk solidaritas.

"Jika dua pemain akan tinggal, kami juga akan tinggal. Ayo pergi bersama atau tidak sama sekali," kata pelatih Miguel Angel Russo.

Baca Juga: Shin Tae-yong Jadi Komentator Olimpiade, PSSI: Utamakan Timnas Indonesia!

Sementara itu, kericuhan ini terjadi karena bermula keputusan kontroversial wasit setelah melihat tayangan ulang dari VAR. Sebab, gol Boca Juniors di waktu normal sempat tidak disahkan karena offside.

Ditambah, Boca Juniors merasa kesal harus tersingkir di Copa Libertadores. Pertandingan dua leg melawan Atletico Mineiro berakhir imbang 0-0 sehingga dilanjut ke babak adu penalti. Boca Juniors pun kalah 1-3 ketika adu tos-tosan melawan Atletico Mineiro.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI