Suara.com - Perkembangan dunia sepak bola saat ini menuntut peran lebih dari seorang penjaga gawang. Kini, seorang pemain di posisi kiper tak hanya bertugas untuk menjadi benteng terakhir di bawah mistar gawang.
Sebab, ia diharapkan memiliki peran lebih untuk berkontribusi terhadap upaya sebuah tim dalam membangun serangan.
Jadi, mereka juga harus ikut terlibat ketika rekan-rekannya memulai build-up serangan dari sektor pertahanan.
Dilansir dari Sportskeeda, inilah lima daftar kiper terbaik dunia saat ini:
Baca Juga: Kisah Emiliano Martinez, Tinggalkan Arsenal demi Lionel Messi
1. Alisson Becker (Liverpool)
Euro 2020 barangkali menjadi salah satu parameter yang digunakan publik untuk mencari pemain-pemain terbaik.
Jika berbicara soal kiprah Jordan Pickford, tentu kiper timnas Inggris ini terbilang mumpuni karena sukses melaju hingga final.
Namun, salah satu aspek yang harus diperhatikan dalam menilai performa seorang kiper adalah konsistensi.
Maka, tak heran jika Alisson Becker menjadi pilihan utama dalam daftar ini, alih-alih memunculkan nama Jordan Pickford.
Baca Juga: Fans Ganggu Kiper Denmark dengan Sinar Laser, Inggris Terancam Hukuman UEFA
Sebab, kiprahnya bersama Liverpool di Liga Inggris membuktikan hal itu. Ia sempat angin-anginan karena cedera dan faktor-faktor eksternal seperti kehidupan personalnya.
Namun, bagaimanapun juga, Alisson Becker adalah salah satu kiper terbaik di dunia saat ini.
Ia memang sempat kesulitan untuk akhirnya mencapai performa puncak bersama Liverpool pada akhir musim lalu.
Namun, itu tak menutupi kontribusi besar yang dia berikan kepada klub maupun timnas Brasil selama beberapa tahun terakhir.
2. Jan Oblak (Atletico Madrid)
Jan Oblak telah lama disebut sebagai salah satu kiper terbaik di dunia selama beberapa tahun terakhir.
Tampaknya, publik tak kesulitan untuk melihat alasan mengapa julukan itu disematkan kepadanya.
Yang terbaru, Oblak sukses membantu timnya, Atletico Madrid, menjuarai kompetisi La Liga.
Gelar La Liga ini menjadi pencapaian pertamanya sejak memperkuat Atletico Madrid pada 2014 lalu.
Selama satu musim penuh kompetisi di Negeri Matador itu bergulir, hanya ada 25 gol yang bersarang di gawangnya.
Tidak terlalu berlebihan kiranya jika mengatakan bahwa kontribusi dan catatan nirbobol kiper asal Slovenia ini memainkan peran besar dalam keberhasilan Atletico Madrid menjuarai liga.
Tentu, menarik dinantikan kiprah Oblak di musim depan bersama tim asuhan Diego Simeone.
Pasalnya, Barcelona dan Real Madrid dipastikan akan kembali berjuang setelah gagal meraih gelar Liga Spanyol 2020-2021.
3. Ederson Moraes (Manchester City)
Baik saat berseragam Manchester City atau timnas Brasil, pengaruh Ederson Moraes untuk tim terbilang sangat hebat.
Kini, dia sukses menggeser Alisson Becker sebagai penjaga gawang nomor satu di timnas Brasil.
Kemungkinan, posisi utama di bawah mistar gawang tim asal Negeri Samba itu bakal menjadi miliki Ederson.
Ini tak terlepas dari kiprahnya bersama Manchester City yang sukses mencapai final Liga Champions 2020-2021.
Pada level domestik pula, kiper 27 tahun ini juga sukses meraih gelar juara Liga Inggris dan Carabao Cup 2020-2021.
Kemampuan utama yang dimiliki Ederson tak hanya perihal menciptakan penyelamatan gemilang.
Pasalnya, ia juga mampu membantu mendistribusikan bola dari sektor belakang. Koordinasinya di area kotak penalti juga sangat mumpuni.
4. Emiliano Martinez (Aston Villa)
Lionel Messi memang menjadi sosok yang dipuja-puja dan diberikan sorotan lebih ketika timnas Argentina menjuarai Copa America 2021.
Namun tak bisa dimungkiri bahwa keberhasilan Argentina menjuarai Copa America 2021 juga tak terlepas dari aksi-aksi ciamik si penjaga gawang, Emiliano Martinez.
Performanya di kejuaraan antartim Benua Amerika Latin ini sangat impresif. Itu juga tak terlepas dari penampilannya di Liga Inggris bersama Aston Villa.
Sebab, pada musim debutnya di kompetisi Negeri Ratu Elizabeth, Martinez berhasil membukukan 15 clean sheet.
Pada Copa Americq 2021, Martinez berhasil mencatatkan empat kali nirbobol. Catatan ini menjadi yang tertinggi di antara kiper-kiper lain.
Dia juga dinobatkan sebagai kiper Argentina pertama yang meraih penghargaan individu Golden Glove di Copa America 2021.
5. Gianluigi Donnarumma (Paris Saint-Germain)
Gianluigi Donnarumma memang layak untuk disebut sebagai salah satu penjaga gawang terbaik di dunia saat ini.
Pada umurnya yang baru menginjak 22 tahun, dia menjadi sosok penting di balik keberhasilan Italia menjuarai Euro 2020.
Selama mengawal gawang Gli Azzuri pada turnamen itu, kiper Paris Saint-Germain itu hanya kebobolan tiga kali.
Jasanya juga tak bisa dilupakan ketika membantu Italia memenangi dua adu penalti pada Euro 2020, termasuk partai final melawan Inggris.
Jika melihat kiprahnya di pentas bergengsi Eropa itu, AC Milan sepertinya harus gigit jari karena telah melepas Donnaruma ke PSG.
Kiper yang telah mengabdi bersama I Diavolo Roso sejak 2015 itu telah mencatatkan penampilan sebanyak 251 kali.
Kontributor: Muh Adif Setyawan