Suara.com - Juventus dan Paris Saint-Germain (PSG) dikabarkan tengah mempertimbangkan opsi pertukaran pemain antara Cristiano Ronaldo dan Mauro Icardi.
L'Equipe mengklaim Juventus menjadi pihak yang menawarkan Cristiano Ronaldo ke klub raksasa Prancis dengan harapan bisa mendapatkan Icardi dalam transaksi tersebut.
Cristiano Ronaldo dianggap sebagai sosok ideal bagi PSG yang di jendela transfer musim panas ini tengah getol menggelontorkan uangnya.
Mantan pemain Manchester United itu diharapkan bisa menjadi potongan puzzle terakhir untuk membentuk skuad juara PSG yang bisa memenangi Liga Champions.
Baca Juga: Tottenham Segera Daratkan Kiper Atalanta Pierluigi Gollini
Sejauh ini, PSG telah memperkuat skuad dengan mendatangkan Achraf Hakimi dari Inter Milan, serta Sergio Ramos, Georginio Wijnaldum, dan Gianluigi Donnarumma secara gratis.
Kabar pertukaran Ronaldo dan Icardi cukup mengejutkan karena datang tak lama setelah Juventus mengklaim CR7 --julukan Ronaldo-- tidak akan meninggalkan Stadion Allianz musim ini.
Ronaldo tengah menikmati liburan pasca gagal membawa Portugal mempertahankan gelar di Euro 2020, tetapi sukses secara individu dengan memenangkan Sepatu Emas.
Meski langkah Portugal terhenti di 16 besar, Cristiano Ronaldo mampu mencetak lima gol dan satu assist untuk mengalahkan penyerang Republik Ceko, Patrik Schick yang punya jumlah gol sama namun gagal memberikan assist.
Bersama Juventus, penyerang 36 tahun itu berhasil mencetak 29 gol dari 33 pertandingan di Liga Italia musim lalu.
Baca Juga: Penyesalan Juventus Tidak Kontrak Donnarumma 10 Tahun Lalu
Produktivitas golnya yang tinggi secara tak langsung membantu Juventus yang terseok-seok musim lalu lolos ke Liga Champions 2021-22.
Meski terus membuktikan diri sebagai salah satu penyerang terbaik di usianya yang tak lagi muda, gaji Ronaldo mungkin jadi aspek yang memberatkan Juventus.
Icardi, yang kurang bersinar bersama PSG musim lalu, dianggap menjadi opsi ideal bagi Juventus untuk mendapatkan penyerang mumpuni dengan jumlah gaji tak terlampau tinggi seperti Ronaldo.
Eks penyerang Inter Milan itu banyak dibekap cedera musim lalu, sehingga cuma mampu mencetak 11 gol di Ligue 1 yang berimbas tidak dipanggilnya sang pemain ke Timnas Argentina yang memenangkan Copa America 2021.