Demi Erling Haaland, Chelsea Siap Tendang Timo Werner

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 19 Juli 2021 | 21:22 WIB
Demi Erling Haaland, Chelsea Siap Tendang Timo Werner
Selebrasi penyerang Chelsea, Timo Werner usai membobol gawang West Ham United. (ANDY RAIN / POOL / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juara Liga Champions musim 2020/21, Chelsea, dikabarkan siap untuk melepas salah satu pemain andalannya di musim lalu, Timo Werner, demi mendapatkan talenta muda asal Norwegia yang tengah bersinar, Erling Haaland.

Dilaporkan Daily Mail, Chelsea adalah salah satu klub yang paling serius dikaitkan dengan Erling Haaland di bursa transfer musim panas tahun ini.

Akan tetapi mereka wajib mengosongkan satu tempat dalam tim dan menyiapkan dana untuk memboyong striker Borussia Dortmund itu. Itulah sebabnya Chelsea dilaporkan ingin menendang Timo Werner dari Stamford Bridge.

Jadon Sancho dan Erling Haaland sukses antara Borussia Dortmund juara DFB Pokal. (MARTIN ROSE / POOL / AFP)
Jadon Sancho dan Erling Haaland sukses antara Borussia Dortmund juara DFB Pokal. (MARTIN ROSE / POOL / AFP)

Werner sendiri baru satu musim berseragam The Blues. Ia diboyong Chelsea dari RB Leipzig seharga 53 juta euro di musim panas tahun lalu.

Baca Juga: Gaya Baru Jose Mourinho Latih AS Roma: Manfaatkan Drone Buat Latihan

Selama berseragam Chelsea, Werner mencetak 12 gol dan 15 assist dalam 52 pertandingan di semua kompetisi musim 2020/21.

Enam gol di antaranya dicetak Werner dari 35 penampilannya di Liga Premier Inggris. Statistik yang sangat rendah bagi seorang pemain yang berposisi sebagai penyerang.

Saking ngebetnya untuk mendapatkan Haaland, The Blues bahkan dikabarkan menawarkan Werner ke Dortmund. Dengan kata lain tukar tambah.

Namun kabarnya Dortmund menolak ide tukar tambah tersebut. Klub Bundesliga itu hanya menginginkan uang tunai.

Hingga kini, Chelsea terus mencari klub yang bersedia menampung Werner. Karena jika penyerang 25 tahun itu tidak segera terjual, harapan Chelsea mendapatkan Haaland terancam kandas.

Baca Juga: Everton dan West Ham United Lirik Bek Barcelona Clement Lenglet

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI