“Penting bagi pemain memiliki pemahaman soal itu. Apa pun jalan yang diambil dalam laga nanti itu, mereka sudah siap dan mereka akan siap. Jika Anda sudah memikirkan akhir pertandingan maka Anda mungkin menuju ke arah yang salah dan kami cuma harus agak mengendalikan hal yang bisa kami kendalikan."
Kapten timnas Inggris Harry Kane sepakat Inggris harus tetap tenang meskipun tingkat kegembiraan di negara itu tengah sangat tinggi.
"Tentu saja ada tingkat kegembiraan dan antisipasi ekstra, tetapi itu semua adalah bagian tak terpisahkan dari bermain dalam turnamen besar," kata Kane.
"Kebayakan dari kami sudah bermain pada level tertinggi selama karir klub kami. Beberapa dari kami berkesempatan bermain dalam Piala Dunia beberapa tahun lalu, jadi ini hanya soal tetap tenang dan sesantai mungkin dan cuma menantikan di luar sana dan menikmati momen sebisa Anda," pungkas Kane.