Termasuk Persija, Ini Tim-tim yang Dekati Boaz Solossa

Sabtu, 10 Juli 2021 | 13:39 WIB
Termasuk Persija, Ini Tim-tim yang Dekati Boaz Solossa
Pemain Persipura Jayapura Boaz Salossa merayakan golnya ke gawang Pelita Bandung Raya di semifinal ISL 2014 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Selasa (4/11). ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah didepak Persipura Jayapura karena masalah indisipliner, Boaz Solossa jadi komoditas hangat tim-tim sepakbola Indonesia. Persija Jakarta hingga klub Liga 2 diklaim tertarik merekrutnya.

Boaz Solossa didepak Persipura karena alasan indisipliner yang tak dipaparkan scara spesifik oleh manajemen Mutiara Hitam. Dia dicoret bersama pemain senior lainnya, Yustinus Pae.

Kondisi itu bikin Boaz Solossa kini tak memiliki klub. Namun dengan pamornya yang masih mentereng, banyak klub yang tertarik merekrutnya kendati kini sudah berusia 35 tahun.

"Tim-tim yang menghubungi saya itu contohnya Borneo FC. Klub Liga 2 juga ada. Lalu dari Persija. Cuma baru sebatas komunikasi," kata Boaz Solossa dikutip dari kanal YouTube KFFSPORT, Sabtu (10/7/2021).

Baca Juga: Tony Sucipto Penasaran dengan Gelar Juara Liga Bersama Persija

"Saya cuma bisa bilang iya dan oke. Nanti akan saya pikirkan lagi tawaran-tawaran tersebut. Di klub baru nanti, saya butuh kenyamanan," jelasnya.

Boaz mengaku tidak mau sendirian bersama klub barunya. Pemain yang sempat berseragam Borneo FC itu mengaku ingin bersama Tipa, sapaan akrab Yustinus Pae.

"Di Persipura, saya nyaman. Selain itu, ke mana pun saya pergi, saya harus bersama-sama saudara saya, Yustinus Pae," jelasnya.

"Di mana pun saya bermain nantinya, Yustinus Pae harus ada di situ. Kami bicara keluarga dan kenyamanan," pungkasnya.

Baca Juga: PT LIB: Liga 2 2021 Mungkin Digelar September

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI