Prediksi Ceko Vs Denmark Malam Ini, Duel Tim Kuda Hitam di Perempatfinal Euro 2020

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Sabtu, 03 Juli 2021 | 18:07 WIB
Prediksi Ceko Vs Denmark Malam Ini, Duel Tim Kuda Hitam di Perempatfinal Euro 2020
Pemain Republik Ceko rayakan gol Patrik Schick ke gawang Skotlandia dalam laga Euro 2020 Grup D di Hampden Park, Senin (14/6/2021). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Republik Ceko akan menghadapi Timnas Denmark di perempatfinal Euro 2020. Berikut prediksi Ceko vs Denmark yang akan digelar malam ini, Sabtu (03/07/21) mulai pukul 23.00 WIB.

Laga Ceko vs Denmark akan digelar di Stadion Olimpiade Baku, Azerbaijan. Berstatus kuda hitam, duel kedua tim diprediksi akan berlangsung dengan intensitas tinggi, mengingat mereka ingin mengulangi sejarah di ajang ini.

Ceko berhasil melangkah ke babak perempatfinal usai menumbangkan tim unggulan, Belanda dengan skor 2-0. Sedangkan Denmark, berhasil melangkah ke perempat final usai menang 4-0 atas Wales.

Ceko ingin menyamai sejarah saat menjadi kampiun kala memenangkan Euro 1976 kala masih bernama Cekoslovakia. Usai resmi berdiri sendiri, pencapaian terbaik tim Lokomotiv hanya menjadi runner-up di Euro 1996 karena tumbang akibat aturan golden goal.

Para pemain Denmark merayakan kemenangan setelah memenangkan pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Wales dan Denmark di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, pada (26/6/2021). [Koen van Weel / POOL / AFP]
Para pemain Denmark merayakan kemenangan setelah memenangkan pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Wales dan Denmark di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, pada (26/6/2021). [Koen van Weel / POOL / AFP]

Denmark pun tak mau ketinggalan. Tim Dinamit punya keyakinan tinggi di Euro 2020 untuk mengulangi pencapaian pendahulunya yang menjuarai Euro 1992.

Dengan status yang sama, sejarah yang hampir sama, sulit untuk menebak siapa di antara kedua tim ini yang akan merebut satu tiket ke semifinal.

Denmark dengan kisahnya di Euro 2020 kali ini pun diyakini akan diunggulkan atas Ceko, apalagi jika menilik rekor ini. Denmark menjadi salah satu tim dengan lini serang yang produktif di Euro 2020 sejauh ini dengan torehan delapan gol dari dua laga terakhirnya.

Gelontoran delapan gol dari dua laga bukanlah suatu hal yang kebetulan. Menurut data yang dirangkum dari Flashscore, dari delapan tim yang menembus perempat final hanya Denmark saja  tim yang bisa melepaskan enam tembakan ke gawang atau lebih.

Catatan tersebut merupakan suatu hal yang mengagumkan. Apalagi, Denmark dikenal defensif karena memainkan formasi tiga bek.

Baca Juga: Spanyol Kalahkan Swiss Lewat Adu Penalti, Luis Enrique: Kami Pantas Menang

Dengan catatan seperti itu, Denmark pun akan mencoba menguji seberapa kuat pertahanan Ceko yang baru kebobolan dua gol atau yang tersedikit di Euro 2020 bersama Italia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI