Suara.com - Gelandang Timnas Italia, Marco Verratti membongkar kunci sukses timnya dalam mengalahkan Belgia di babak perempat final Euro 2020, Sabtu (3/7/2021) dini hari WIB.
Bermain di Allianz Arena, Munich, Italia tampil solid. Mereka membungkam De Rode Duivels dengan skor 2-1.
Nico Barella mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-31 sebelum Lorenzo Insigne menggandakan keunggulan 13 menit berselang.
Belgia mampu memperkecil ketertinggalan lewat tendangan penalti Romelu Lukaku di penghujung babak pertama.
Baca Juga: Top Skor Euro 2021: Ronaldo Masih Teratas, Mimpi Lukaku Ambyar
Verratti mengatakan kunci kemenangan Italia dalam laga ini adalah tampil konsisten. Sejak dimulai pertandingan hingga berakhir, Giorgio Chiellini dan kawan-kawan terus bekerja keras untuk mencetak gol maupun melindungi gawang dari ancaman lawan.
"Kami sangat senang karena kami bekerja keras untuk mencapai kemenangan ini. Kami menghadapi tim hebat yang merupakan salah satu kandidat juara,” kata Verratti kepada RAI Sport dikutip dari laman Football-Italia, Sabtu (3/7/2021).
"Kami memainkan sepak bola terbuka, berjuang dengan gaya permainan kami dan memiliki kerja keras yang hebat. Tentu kami jadi lebih senang."
"Ini adalah kemenangan tim yang nyata, kami berjuang dari menit pertama hingga menit 90. Tentu kami akan menjalani ujian berat lainnya melawan Spanyol," sambungnya.
Lebih lanjut, Verratti memuji penampilan Kevin De Bruyne yang sebelumnya diragukan tampil karena cedera. Di laga ini, gelandang Manchester City itu tampil penuh selama 90 menit.
Baca Juga: Italia Superior Atas Belgia, Mancini: Kami Memang Pantas Menang
"Kevin adalah pemain yang fantastis, ia membuktikan dirinya sebagai salah satu yang terbaik dalam posisinya," kata Verratti.
"Tapi kami bekerja sebagai tim, menekan tinggi, dan tidak membiarkan Belgia punya waktu menguasai bola, dan itu memungkinkan kami menciptakan peluang serta membatasi peluang mereka mencetak gol," pungkasnya.