
Menjadi salah satu pemain andalan Leicester City di musim lalu, Danny Drinkwater sebenarnya tidak memiliki nama yang terlalu aneh. Namun demikian karena namanya adalah gabungan dua kata yang biasa digunakan di kehidupan sehari-hari, tak sedikit warga Inggris yang menjadikan nama ini sebagai meme dengan tujuan membuat lelucon belaka.
Vladimir Granat
Pemain andalan Spartak Moscow di jantung pertahanan ini memiliki performa yang cukup impresif di liga Rusia musim lalu. Meski namanya Vladimir Granat, namun tenang, pemain ini tidak kemudian mudah meledak ketika tersenggol. Ledakan justru nampak pada penampilannya di setiap pertandingan, manakala ia mementahkan peluang yang dibuat oleh lawan-lawannya.
Nah keunikan lain muncul ketika seorang laki-laki bernama Janda. Ya, pemain asal Ceko ini memiliki nama Petr Janda, dan bermain di klub Turki, Antalyaspor. Meski demikian, Petr Janda adalah seorang pria dan memiliki performa bermain yang juga impresif.