Belgia vs Italia: Axel Witsel Puji Lini Tengah Gli Azzurri

Jum'at, 02 Juli 2021 | 12:35 WIB
Belgia vs Italia: Axel Witsel Puji Lini Tengah Gli Azzurri
Gelandang Borussia Dortmund dan Timnas Belgia, Axel Witsel. [OSCAR DEL POZO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Belgia akan berhadapan dengan Italia pada perempat final Euro 2020, Sabtu (3/7/2021) dini hari WIB. Axel Witsel memuji kehebatan lini tengah Gli Azzurri --julukan Italia.

Duel Belgia vs Italia akan berlangsung di Allianz Arena, Munich. Pertandingan diyakini akan berlangsung sengit mengingat kedua tim tampil memukau sejak babak penyisihan grup.

Belgia lolos dengan status juara Grup B dengan poin sempurna dan cuma kebobolan satu gol, sebelum mengandaskan perlawanan juara bertahan Portugal di babak 16 besar.

Sementara Italia juga sama kuatnya. Gli Azzurri lolos sebagai juara grup A dengan memborong tiga kemenangan, tanpa kebobolan sekalipun, dan melaju ke perempat final usai menekuk Austria 2-1.

Baca Juga: Swiss vs Spanyol, Luis Enrique Waspadai Kolektivitas Lawan

Witsel memprediksi laga ini akan berlangsung sengit. Apalagi baik Belgia maupun Italia sama-sama memiliki pemain berkualitas tinggi di lini tengahnya.

"Italia memiliki Jorginho, Verratti dan banyak pemain berkualitas lainnya. Mereka memainkan sepakbola yang bagus dan saya membayangkan pertandingan akan menyenangkan," kata Witsel dikutip dari Football-Italia, Jumat (2/7/2021).

Penyerang sayap Timnas Italia, Federico Chiesa (ketiga dari kiri) merayakan golnya ke gawang Austria pada laga 16 besar Euro 2020 di Wembley, London, Inggris, Minggu (27/6/2021) dini hari WIB. [Ben STANSALL / POOL / AFP]
Penyerang sayap Timnas Italia, Federico Chiesa (ketiga dari kiri) merayakan golnya ke gawang Austria pada laga 16 besar Euro 2020 di Wembley, London, Inggris, Minggu (27/6/2021) dini hari WIB. [Ben STANSALL / POOL / AFP]

"Mereka memiliki lini tengah yang hebat, jadi kami perlu beradaptasi, tetapi hal yang sama berlaku untuk mereka. Kami harus tetap fokus selama 90 menit, tidak seperti yang kami lakukan saat melawan Portugal ketika kami lengah di menit-menit akhir."

"Italia bermain sangat baik, saya suka gaya mereka. Tidak akan mudah untuk menghentikan mereka. Kami tidak bisa melakukan kesalahan yang sama seperti yang kami lakukan saat melawan Portugal," sambungnya.

Berbeda dengan Italia yang bakal tampil dengan kekuatan penuh, Belgia terancam tanpa diperkuat dua pilar penting yakni Kevin de Bruyne dan Eden Hazard. Keduanya diragukan tampil karena sempat mengalami cedera.

Baca Juga: Hadapi Belgia, Italia akan Tampil dengan Gayanya Sendiri

Kevin de Bruyne mengalami masalah pada engkelnya saat menghadapi Portugal. Sementara Hazard dilanda masalah hamstring.

Witsel menyebut kondisi keduanya sudah berangsur membaik. Oleh sebab itu, ia berharap De Bruyne dan Hazard sudah fit untuk melawan Italia.

"Mereka sudah merasa lebih baik. Kami akan tahu nanti apakah mereka akan bermain atau tidak. Mereka adalah dua pemain besar, jadi kami berharap mereka bisa main," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI