Suara.com - Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio mendesak timnya segera mendapatkan lawan uji coba. Dia ingin mengukur kemampuan Marko Simic dan kawan-kawan sekaligus mengaplikasikan konsep taktikal yang dirancangnya.
Skuad Macan Kemayoran terus mempersiapkan diri jelang tampil di Liga 1 2021/2022. Namun hal itu cuma sebatas latihan, belum sampai level uji coba dengan tim lain.
"Laga persahabatan itu sangat penting karena bisa menjadi tes yang bagus untuk kami," kata pria berpaspor Italia tersebut dilansir dari laman resmi klub, Sabtu (26/6/2021).
Mantan asisten Antonio Conte di Juventus, Timnas Italia, dan Chelsea itu baru sekitar sepekan memimpin langsung latihan skuad Persija Jakarta sejak diperkenalkan pada 10 Juni lalu.
Baca Juga: Jelang Liga 1, APPI Minta PSSI Tegas Menindak Klub yang Tunggak Gaji Pemain
Dia sangat berharap Persija segera menggelar laga uji coba agar dirinya bisa cepat mengaplikasikan konsep taktikal ke dalam permainan Macan Kemayoran.
"Saya baru sekitar satu minggu di sini sehingga sangat penting untuk berfokus pada beberapa konsep taktikal,” beber Alessio.
Persija akan menghadapi PSS Sleman pada partai pembuka Liga 1 2021/2022 yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor. Duel kedua tim akan berlangsung pada 9 Juli 2021.